Gubernur Kepri Positif Corona, 590 Orang Sudah Jalani Tes Swab

Kegiatan tersebut dilakukan kepada masyarakat yang memiliki kontak erat dan mengikuti kegiatan bersama Isdianto.

Husna Rahmayunita
Minggu, 02 Agustus 2020 | 11:46 WIB
Gubernur Kepri Positif Corona, 590 Orang Sudah Jalani Tes Swab
Isdianto saat dilantik menjadi Gubernur Kepri definitif oleh Presiden Joko Widodo, Senin (27/7). (Foto: Sekretariat Kabinet--Batamnews)

Lebih lanjut, Ketua harian tim gugus tugas Covid-19 Kepri tersebut mengatakan pemeriksaan swab ini rencananya terus dilanjutkan hingga beberapa hari ke depan.

Untuk diketahui, Gubernur Kepri positif corona usai menjalani acara pelantikan di Jakarta pada Senin (27/7/2020).

Mengenai hal itu, Kepala Sekretariat Presiden (Kasetpres), Heru Budi Hartono memastikan, acara pelantikan Gubernur Kepri telah melalui sejumlah protokol kesehatan secara ketat.

"Kami sudah melaksanakan protokol kesehatan secara ketat, yaitu Gubernur Kepulauan Riau, keluarga, dan pejabat terkait pada saat hadir dilakukan swab di Jakarta,” ujarnya, Sabtu (1/8).

Baca Juga:Wisata Kembali Dibuka, Puluhan Penerbangan Tiba di Bali

Selain itu, Heru menyampaikan pihaknya terlebih dahulu melakukan uji swab baik kepada pihak yang akan dilantik, keluarganya, maupun pejabat terkait yang hadir secara terbatas pada saat pelantikan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini