200 Rumah di Lingga Dibekali Panel Surya untuk Perluas Akses Listrik, Kapan Direalisasi?

Kepri pasang panel surya untuk 200 rumah di Desa Lalang, Lingga, ditargetkan selesai Oktober/November 2025.

Eliza Gusmeri
Sabtu, 22 Maret 2025 | 12:38 WIB
200 Rumah di Lingga Dibekali Panel Surya untuk Perluas Akses Listrik, Kapan Direalisasi?
Ilustrasi panel surya [pixabay]

SuaraBatam.id - Pemerintah Provinsi Kepulauan Riau (Pemprov Kepri) memperluas akses listrik di daerah-daerah terpencil dengan memasang panel surya bagi 200 rumah di Desa Lalang, Kecamatan Singkep Selatan, Kabupaten Lingga.

Setiap rumah akan dibekali panel surya dengan kapasitas 4 Ampere, yang cukup untuk memenuhi kebutuhan dasar listrik rumah tangga.

Wakil Gubernur Kepri, Nyanyang Haris Pratamura, menyampaikan bahwa proyek ini ditargetkan rampung dalam dua hingga tiga bulan, dengan perkiraan selesai pada Oktober atau November 2025.

Proses ini diawali dengan penganggaran melalui Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah-Perubahan (APBD-P).

Baca Juga:Siap-siap Tarif Listrik di Batam Naik!

Wakil Gubernur Kepri, Nyanyang Haris Pratamura, [antara]
Wakil Gubernur Kepri, Nyanyang Haris Pratamura, [antara]

"Saat ini, kami dalam tahap penganggaran melalui APBD-P dulu. Jika itu sudah selesai, proses pemasangan dapat segera dimulai. Perkiraan Oktober atau November tahun ini sudah rampung," ujar Nyanyang dilansir dari Antara, Sabtu (22/3).

Kerja Sama dengan PLN

Program ini dilakukan melalui kerja sama dengan Perusahaan Listrik Negara (PLN).

PLN bertanggung jawab atas proses instalasi, sementara biaya pemasangan sebesar Rp1,5 juta per rumah sepenuhnya ditanggung oleh Pemprov Kepri.

Sasaran utama dari program ini adalah daerah-daerah yang belum terjangkau jaringan listrik PLN.

Baca Juga:PLN Batam Sesuaikan Tarif Listrik, 11 Golongan Pelanggan Ini Terdampak

"Kami fokus pada daerah yang tidak terjangkau jaringan listrik PLN. Dengan panel surya ini, kami berharap masyarakat di daerah terpencil dapat menikmati akses listrik yang lebih stabil," tambahnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini