SuaraBatam.id - Brigjen Pol Anom Wibowo kini resmi menjabat sebagai Wakil Kepala Kepolisian Daerah (Wakapolda) Kepulauan Riau (Kepri).
Pengangkatannya tercantum dalam Surat Telegram Nomor ST/488/III/KEP./2025 tertanggal 12 Maret 2025.
Berdasarkan informasi, ia pernah mengemban tugas sebagai perwira tinggi Bareskrim Polri dengan penugasan di Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham).
Brigjen Anom Wibowo sebelumnya menjabat sebagai Direktur Intelijen Keimigrasian di Kemenkumham.
Ia juga dikenal dengan pengalaman panjang di kepolisian, termasuk pernah menjadi Kapolres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya pada tahun 2014 serta Kapolres Madiun.
Selain itu, Anom juga pernah menjabat sebagai Kabagmindik Rowassidik Bareskrim Polri sebelum ditempatkan di Kemenkumham pada tahun 2021.
Pernah Diperiksa Sebagai Saksi dalam Kasus Firli Bahuri
Selain dikenal karena rekam jejak kariernya, nama Brigjen Anom Wibowo juga sempat menjadi sorotan ketika diperiksa sebagai saksi dalam kasus yang melibatkan Ketua KPK non-aktif Firli Bahuri.
Pemeriksaan tersebut dilakukan oleh Bareskrim Polri terkait dugaan pemerasan terhadap mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL).
Pemeriksaan terhadap Anom berlangsung pada Jumat (1/12/2023).
Baca Juga: Rotasi Besar-besaran di Polda Kepri! Siapa Saja yang Kena Mutasi?
Saat itu, ia masih menjabat sebagai Direktur Penyidikan dan Penyelesaian Sengketa di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DJKI) Kemenkumham.
Menurut Wakil Direktur Tindak Pidana Korupsi (Wadirtipidkor) Bareskrim Polri, Kombes Arief Adiharsa, Anom Wibowo dimintai keterangannya untuk mendalami komunikasi antara Firli Bahuri dan SYL yang diduga diperantarai oleh Kapolrestabes Semarang Kombes Irwan Anwar alias IA.
"Pemeriksaan terkait komunikasi FB dan SYL melalui IA yang diduga terjadi pada awal tahun 2021," ungkap Kombes Arief kepada wartawan pada Jumat (1/12/2023) malam.
Polda Kepri Lakukan Rotasi Pejabat
Diberitakan sebelumnya, Kepolisian Daerah Kepulauan Riau (Polda Kepri) kembali melakukan rotasi dan mutasi sejumlah pejabat utama di lingkungan Polda dan Polres jajaran dalam rangka penyegaran dan pembinaan karir di tubuh Polri.
Salah satu jabatan strategis yang mengalami pergantian adalah Wakapolda Kepri, yang kini dijabat oleh Brigjen Pol. Anom Wibowo.
Perwira tinggi tersebut sebelumnya bertugas di Bareskrim Polri dengan penugasan di Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham).
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya