Aksi Balap Liar Resahkan Warga Bintan Timur, Belasan Remaja Diamankan

"Jumat (28/8/2020) malam anggota kita melakukan patroli. Akhirnya hingga Sabtu (29/8/2020) dini hari kita berhasil menjaring pembalap liar yang meresahkan warga," ujar Ulil.

M Nurhadi
Minggu, 30 Agustus 2020 | 14:17 WIB
Aksi Balap Liar Resahkan Warga Bintan Timur, Belasan Remaja Diamankan
Polisi mengamankan kendaraan balap liar di Kijang, Kabupaten Bintan. (Ary/Batamnews)

SuaraBatam.id - Sekelompok remaja yang diketahui sering melakukan aksi balap liar di jalan raya Kecamatan Bintan Timur (Bintim) akhirnya diamankan Polsek setempat.

Kapolsek Bintim AKP Ulil Rahim menyebut penertiban para remaja ini berawal dari adanya laporan masyarakat sekitar yang resah akan adanya aksi balap liar

"Jumat (28/8/2020) malam anggota kita melakukan patroli. Akhirnya hingga Sabtu (29/8/2020) dini hari kita berhasil menjaring pembalap liar yang meresahkan warga," ujar Ulil, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).

Ulil menambahkan, dari penertiban tersebut, tim berhasil menyita 6 unit sepeda motor yang sudah dimodifikasi dengan knalpot non-standar.  Total ada 14 orang remaja yang juga diamankan karena kedapatan balap liar.

Baca Juga:Hendak Bekerja di PLTU, Puluhan WNA Tanpa Visa Kerja di Aceh Diusir Warga

USai diamankan, para remaja tersebut didata identitasnya, dilakukan pembinaan dan juga dipanggil orang tuanya agar diberi pengarahan. Mereka juga diminta menandatangani surat pernyataan tidak melakukan aksi balap liar lagi.

"Kami harap para orang tua intens mengawasi putra dan putrinya, jangan sampai terlibat pada aksi balap liar lagi. Jika kedepannya masih kedapatan balap lagi maka kita akan mengambil tindakan tegas," pungkasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini