Bulog Batam Tambah Pasokan Beras 2.000 Ton untuk Jaga Stabilitas Harga

Perum Bulog Cabang Batam menambah pasokan beras hingga 2.000 ton untuk memastikan kebutuhan pokok tersebut tersedia dan cukup di pasaran.

Eliza Gusmeri
Rabu, 13 Maret 2024 | 12:12 WIB
Bulog Batam Tambah Pasokan Beras 2.000 Ton untuk Jaga Stabilitas Harga
Tumpukan karung beras Bulog. [Istimewa]

SuaraBatam.id - Perum Bulog Cabang Batam menambah pasokan beras hingga 2.000 ton untuk memastikan kebutuhan pokok tersebut tersedia dan cukup di pasaran. Hal ini dilakukan untuk menjaga stabilitas harga beras di tengah lonjakan harga komoditas yang terjadi beberapa pekan terakhir.

Kepala Perum Bulog Cabang Batam, Meirizal Sudyadi, mengatakan saat ini di gudang Bulog Batam tersedia 800 ton beras untuk alokasi bantuan pangan, Program Stabilisasi Pasokan Harga Pasar (SPHP), dan Gerakan Pangan Murah (GPM).

"Dari total 2.000 ton penambahan stok, 500 ton sudah dalam perjalanan ke Batam dan estimasi tiba pada tanggal 14 Maret," kata Meirizal, dilansir dari Antara, 13 Maret 2024.

Baca juga:

Pria Malaysia Ini Dianggap Beruntung, Nikahi Dua Perempuan di Satu Pesta Pernikahan

Baru Saja Kritik Masalah Keselamatan Pesawat, Mantan Karyawan Boeing Ditemukan Tewas

Bulog Batam juga telah menyalurkan beras Program SPHP sebanyak 400 hingga 600 ton ke pengecer di kawasan Batam dan Karimun. Harga beras SPHP dijual Rp52.500 per 5 kg dan pengecer wajib menjual sesuai harga yang sudah ditetapkan.

"Tim kami juga mengawasi peredaran beras SPHP ini termasuk di momen lebaran nanti," kata Meirizal.

Bulog Batam juga terus mendistribusikan beras bantuan pangan kepada masyarakat Kota Batam dan Karimun untuk alokasi bulan Februari-Maret.

"Bantuan ini diharapkan bisa meringankan masyarakat di tengah lonjakan harga komoditas," ujar Meirizal.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini