Prabowo-Gibran Unggul di TPS Ketua DPW Partai Nasdem Muhammad Rudi

Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo-Gibran, berhasil meraih kemenangan dengan perolehan 91 suara di daerah pemilihan DPW Partai Nasdem Kepri,

Eliza Gusmeri
Kamis, 15 Februari 2024 | 13:10 WIB
Prabowo-Gibran Unggul di TPS Ketua DPW Partai Nasdem Muhammad Rudi
Prabowo Gibran (Dok. Tim Prabowo)

SuaraBatam.id - Pasangan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 02, Prabowo-Gibran, berhasil meraih kemenangan dengan perolehan 91 suara di daerah pemilihan DPW Partai Nasdem Kepri, Muhammad Rudi.

Muhammad Rudi berada di Tempat Pemungutan Suara (TPS) 033, yang berlokasi di Perumahan Rosedale, Kelurahan Teluk Tering, Kecamatan Batam Kota, Kota Batam.

Melansir Batamnews, dari hasil penghitungan didapati bahwa Anies-Muhaimin hanya meraih 21 suara. Paslon 03 meraih 33 suara.

Ketua Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) TPS 033, M Ansori, menjelaskan bahwa jumlah pemilih yang datang ke TPS tersebut sebanyak 148 orang dari total Daftar Pemilih Tetap (DPT) sebesar 188 orang.

Baca juga:

Perebutan Kursi DPR RI di Kepri: Golkar Memimpin, Prabowo-Gibran Unggul

Keluhan Masyarakat Karimun Saat Nyoblos di Pemilu 2024: Susah Lipat Surat Suara dan Terlalu Besar

Dengan demikian, terdapat 37 orang pemilih yang abstain atau tidak menggunakan hak pilihnya.

Selain itu, M Ansori menambahkan bahwa terdapat 3 suara yang dinyatakan tidak sah untuk Pemilu Presiden dan Wakil Presiden 2024 di TPS yang dia pimpin.

Penghitungan suara Pilpres 2024 di TPS 033 dimulai pukul 18.00 WIB usai penutupan pemungutan suara.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini