Drama Korea "Soundtrack #1" Tayang Disney+ Hotstar, Berkisah Dilema antara Persahabatan dan Cinta

Serial Drama Korea Selatan "Soundtrack #1" bercerita tentang perjuangan Eunsoo (Han So-hee), seorang penulis lagu, dan Sunwoo (Park Hyung-sik), seorang fotografer.

Eliza Gusmeri
Kamis, 31 Maret 2022 | 08:00 WIB
Drama Korea "Soundtrack #1" Tayang Disney+ Hotstar, Berkisah Dilema antara Persahabatan dan Cinta
Drama Korea "Soundtrack #1" [antara]

Sementara dari sisi musik, pembuat serial juga sedikit banyak terinspirasi dari karakter Eunsoo yang merupakan seorang penulis lagu. Sosok Eunsoo yang ceria namun hangat, seakan menemani tiap babak dan adegan di serial ini melalui lagu-lagu yang ditampilkan beriringan dengan visual nan indah.

"Soundtrack #1" menggabungkan pembawaan cerita dengan lagu-lagu dari beberapa penyanyi terkenal asal Korea Selatan seperti Kyuhyun, Park Boram, and Davichi yang dapat membuat para penonton terhanyut dalam kisah menyentuh serta mengenang cerita cinta yang telah lalu.

Secara keseluruhan, visual dan audio di serial ini saling melengkapi satu sama lain. Terutama dari aspek visual, penggunaan tone warna hangat pun seakan menjadi salah satu kunci utama dalam membuat nuansa lekat dalam serial ini.

Selain konsisten dengan gaya visual dan musiknya yang menyentuh, hal menarik dari serial ini adalah adanya "Bonus Track" di akhir episode.

Baca Juga:Mijoo Eks Lovelyz Mengaku Tipikal yang Bucin saat Sudah Jatuh Cinta

Kehadiran "Bonus Track" ini memberikan wawasan dan sudut pandang baru bagi penonton akan para lakon utamanya. Tak hanya itu, adanya potongan adegan kecil tersebut juga membuat audiens tetap betah menyaksikan tiap episodenya dengan seksama hingga akhir.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak