SuaraBatam.id - Kantor Syahbandar dan Otoritas Pelabuhan (KSOP) Tanjungpinang menambah kapal untuk mengantisipasi lonjakan penumpang saat mudik Lebaran tahun ini. Puncak arus mudik diprediksi terjadi pada 6 hingga 9 April 2024.
"Kalau puncak arus balik, sekitar tanggal 13 sampai 14 April 2024," kata Kepala Seksi (Kasi) Lalu Lintas Angkutan Laut KSOP Tanjungpinang, Imran, dilansir dari Antara, Selasa.
Penambahan kapal dilakukan untuk tujuan Batam (3 kapal), Senayang (1 kapal), dan Moro (1 kapal). Hal ini dikarenakan arus mudik Lebaran tahun ini diprediksi meningkat 11% dibanding tahun sebelumnya.
Total pemudik yang berangkat dan datang dari Pelabuhan SBP Tanjungpinang diperkirakan mencapai 252 ribu orang.
Berdasarkan data Dinas Perhubungan (Kadishub) Provinsi Kepri, sebanyak 213 kapal siap melayani penumpang arus mudik Idul Fitri 1445 hijriah.
Baca juga:
Daftar Harga BBM Non Subsidi di Kepulauan Riau Jelang Idul Fitri
Mau Mudik Gratis Pakai Pelni ke Natuna dan Tarempa? Begini Cara Dapatkan Tiketnya
Kapal-kapal itu tersebar di pelabuhan kapal roro di Batam, lalu Tanjungpinang, Kijang (Bintan), Batam, dan Karimun.
Untuk pelabuhan roro di Telaga Punggur Batam, jumlah armada yang disiapkan pihak PT ASDP Indonesia Ferry sebanyak 14 kapal roro.
Sedangkan di pelabuhan Sri Bintan Pura (SBP) Tanjungpinang, tersedia 51 kapal yang akan melayani tujuan Batam, Lingga, Tanjung Batu, Natuna, sampai Selat Panjang.
Selanjutnya, di dua pelabuhan penumpang di Batam, yakni Punggur dan Sekupang sebanyak 98 kapal. Dengan rute, Tanjungpinang, Lingga, Karimun, dan juga wilayah Provinsi Riau.
Lalu di pelabuhan Karimun, tersedia 48 kapal yang melayani rute antarwilayah Kepri dan antarprovinsi (Kepri-Riau).
Untuk di Kijang ada dua tambahan kapal Pelni, yaitu KM Dorolonda tujuan, Batam, Kijang, Medan dan Kapal Latih Malahayati tujuan Kijang - Matak - Natuna.
Berita Terkait
-
Libur Idul Adha 1445 H, PLN Siagakan 1.470 SPKLU Layani Kendaraan Listrik di Berbagai Daerah
-
Usai 10 Jam Diperiksa Kasus Surat Tanah, Eks Pj Walkot Tanjungpinang Hasan Nginap di Penjara
-
Nana Sudjana: Pelaksanaan Mudik dan Balik Lebaran 2024 di Jateng Berjalan dengan Lancar
-
Berangkatkan 1.088 Warga Mudik Gratis Naik Kereta Api, Pj Gubernur Jateng: Jangan Sampai Menggunakan Sepeda Motor
-
11.600 Orang Warga Jateng Mudik Gratis Gunakan Bus, Nana Sudjana: Sangat Bermanfaat Bagi Masyarakat
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Perbandingan Giovanni Van Bronckhorst vs Shin Tae-yong, Adu Pantas Jadi Pelatih Timnas Indonesia
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra