
SuaraBatam.id - Pj Wali Kota Tanjungpinang, Hasan diketahui sedang dipanggil oleh pihak Kepolisian Resort (Polres) Bintan untuk dimintai keterangan terkait kasus dugaan pemalsuan surat lahan milik PT Expasindo di KM 23, Kelurahan Sei Lekop, Kecamatan Bintan Timur, Kabupaten Bintan. Hasan sebelumnya pernah menjabat sebagai Lurah dan Camat di Kabupaten Bintan dan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kepri.
Polisi membutuhkan keterangannya terkait kasus tersebut. Melansir Batamnews--jaringan suara.com, Gubernur Kepulauan Riau (Kepri), Ansar Ahmad, berencana menunjuk James sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kepri, menggantikan Hasan. James saat ini menjabat sebagai Sekretaris Kominfo Kepri.
Baca juga:
Ibu-ibu di Aceh Ngamuk Sampai Banting Al-Quran di Masjid, Ada Apa?
Semua Dapat, Kapan THR PPPK dan PNS di Batam Dibayarkan?
Sementara Ansar tampak santai menanggapi pemanggilan Hasan oleh Polres Bintan dan tak perlu dipermasalahkan. Menurutnya penunjukan Plt Kepala Dinas Kominfo tersebut juga disebabkan oleh kesibukan Hasan yang sering menjalani dinas luar kota.
Aktivitasnya yang padat dalam mengurus Kota Tanjungpinang menjadi faktor untuk digantikan dalam memimpin Kominfo Kepri.
"Pak Hasan sedang ke Jakarta untuk menyampaikan laporan evaluasi kedua. Kalau apa nanti kita Plt-kan ke sekretarisnya," ucap Ansar.
Menurut Ansar, masalah yang dihadapi Hasan dapat diselesaikan melalui musyawarah.
"Itu soal tanah dulu, bisa diselesaikan dengan musyawarah," tambah Ansar.
Berita Terkait
-
Wilayah FIR Natuna dan Kepri Resmi Dikendalikan Indonesia, Pesawat Singapura yang Lewat Kini Harus Lapor
-
Waspada Fenomena Equinox dan Posisi Matahari Picu Cuaca Panas di Bintan
-
Aksi Perang Sarung Marak di Kepri, Gubernur Warning Orang Tua
-
Beredar Video Remaja Perang Sarung di Kijang, Orang Tua pada ke Mana?
Terpopuler
- Selamat Tinggal, Kabar Tak Sedap dari Elkan Baggott
- 1 Detik Jay Idzes Gabung Sassuolo Langsung Bikin Rekor Gila!
- Andre Rosiade Mau Bareskrim Periksa Shin Tae-yong Buntut Tuduhan Pratama Arhan Pemain Titipan
- Penantang Kawasaki KLX dari Suzuki Versi Jalanan, Fitur Canggih Harga Melongo
- 5 Rekomendasi Mobil Bekas Keluarga dengan Sensasi Alphard: Mulai Rp50 Juta, Bikin Naik Kelas
Pilihan
-
Berapa Gaji Yunus Nusi? Komisaris Angkasa Pura Rangkap Sekjen PSSI dan Wasekjen KONI
-
Gaji Tembus Rp 150 Juta Per Bulan, Cerita Pemain Liga 1 Pilih Main Tarkam di Luar Klub
-
Erick Thohir Angkat Sekjen PSSI Yunus Nusi Jadi Komisaris Angkasa Pura
-
5 Mobil Kecil Murah di Bawah 50 Juta, Hemat Pengeluaran Cocok buat Keluarga Baru
-
Objek Diduga KMP Tunu Pratama Jaya Ditemukan Dekat Jalur Vital Suplai Energi Bali
Terkini
-
BRI Salurkan Bantuan Subsidi Upah (BSU) Senilai Rp1,72 Triliun ke 2,8 Juta Pekerja
-
BRI Berkomiten Perkuat Prinsip ESG melalui Peningkatan Pembiayaan Hijau yang Inklusif
-
BBRI: Foreign Flow Menguat, JP Morgan Tambah 117 Juta Saham di Q2 2025
-
Dari Rumah BUMN BRI ke Pasar Amerika, Ini Perjalanan Couplepreneur yang Inspiratif
-
BBRI Kuat di Tengah Gejolak, Fokus Biayai UMKM: Saham Direkomendasikan Dibeli