SuaraBatam.id - Kepala Bidang Pengembangan Dan Pemasaran Dinas Pariwisata Kepulauan Riau (Kepri) Afitri Susanti menyebut acara Touring Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) sebagai ajang promosi destinasi pariwisata di daerah itu.Kegiatan olahraga motor itu juga menjadi sarana edukasi kepada seluruh masyarakat bagaimana berkendara yang baik dan benar sesuai aturan lalu lintas yang berlaku.
Afitri juga mengatakan bahwa kegiatan olahraga motor itu menjadi sarana edukasi kepada seluruh masyarakat bagaimana berkendara yang baik dan benar sesuai aturan lalu lintas yang berlaku.
“Jadi walaupun ini motor besar, tidak ada pengecualian, tetap harus memenuhi standar lalu lintas yang ada. Malah mereka sangat sesuai dengan standar mulai dari helm, sepatu bahkan sampai ke sarung tangan, sangat-sangat safety,” kata Afitri Susanti saat menyambut peserta Touring HDCI di Pulau Bintan, Sabtu (29/10/2022).
Di kesempatan itu, Afitri menyebutkan ke depan juga akan dilakukan MoU dengan HDCI Kepri terkait dengan penjenamaan. Sehingga, ketika mereka melakukan tur ke luar kota maupun ke luar negeri, akan memakai penjenamaa Wonderful Riau Islands sebagai bagian dari promosi wisata Kepri.
"Jadi, mereka merasa ada tanggung jawabnya juga di situ dalam memajukan pariwisata di Kepri," ucap Afitri dikutip dari Antara.
Acara Touring Harley Davidson Kepri diikuti sekitar 20 anggota. Mereka melakukan perjalanan dari Kota Batam menuju ke lokasi Madu Tiga Beach Resort, Kabupaten Bintan.
Kegiatan ini termasuk dalam rangkaian Kepri Bike Festival 2022 yang telah dibuka pada tanggal 28 Oktober di Mall Botania 2 dan pelantikan di Turi Beach Nongsa, Batam.
Tidak hanya sekedar singgah di destinasi wisata di Bintan dan Tanjungpinang saja. Namun, juga melakukan kegiatan bakti sosial berupa memberikan santunan kepada panti asuhan dan anak yatim piatu di Pulau Bintan.
“Santunannya berupa pembagian bingkisan kepada panti asuhan, anak yatim piatu dan uang tunai untuk masing-masing panti asuhan yang diundang. Setelah ini kita ke destinasi ikonik di Tanjungpinang, yakni tepi laut,” jelas Andri Wongki, selaku Ketua Panitia Kepri Bike Festival 2022.
Sementara, Ketua Pengurus Cabang HDCI Batam Danny Ahmadi mengaku sangat senang karena kegiatan ini dapat dilaksanakan kembali setelah vakum dua tahun karena pandemi COVID-19.
Berita Terkait
-
Jauh Sebelum Diangkat Jadi Dirut PT PFN, Intip Gaya Ifan Seventeen Naik Motor Setengah Miliar Bareng Istri
-
Sidang Kasus Narkoba Eks Polisi di Batam, Saksi Ungkap Penyisihan Barang Bukti Sabu
-
Kilau Isi Garasi Dirut Pertamina Patra Niaga yang Tersandung Korupsi: Satu Motornya Setara Harga 3 Avanza
-
Potret Motor Harley-Davidson Unik, Cara Hidupkan Mesin Pakai Tali
-
Setampan Harley-Davidson, Mesin V-Twin, Harga Miring: Mari Mengenal Benda Napoleon Bob 250
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Lonjakan Permintaan, Penerbangan BIM-Batam Ditambah untuk Mudik Lebaran
-
Jadwal Berbuka Puasa dan Imsakiyah di Batam 13 Maret 2025
-
Sidak Minyak Kita di Natuna, Benarkah Tak Sesuai Standar?
-
Kronologi Penangkapan Briptu SS di Batam, Terlibat Jaringan Narkoba Internasional Jalur 'Golden Tree Angle'
-
Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025 Siap Hadirkan Kuliner, Musik, dan Kebersamaan di GBK Senayan