SuaraBatam.id - Pemberian vaksin Covid-19 untuk kalangan guru di wilayah Bengkong, Batu Ampar dan Batam Kota berdasarkan jadwal digelar pada hari ini Senin (5/4/2021).
Vaksinasi hari ini diperuntukkan untuk guru di tingkat PAUD, TK, SD, SMP, SMA Negeri maupun swasta dan digelar di kawasan Golden Prawn, Bengkong.
Namun, agenda ini dinodai dengan isu adanya biaya yang wajib dibayarkan oleh guru yang ingin divaksin. Kabar ini tersebar melalui Whatsapp.
Para guru dibebankan biaya sebesar Rp10 ribu per orang terdiri dari kepala sekolah, guru dan tenaga pendidik penerima vaksin. Kemudian dana akan disetorkan kepada bendahara paling lambat hari Senin (5/4/2021).
Menanggapi kabar ini, Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam, Didi Kusmarjadi mengaku tidak tahu terkait adanya pesan via Whatsapp untuk masalah biaya vaksinasi itu.
"Saya tidak mengetahui soal itu, silahkan tanyakan langsung ke dinas pendidikan," kata Didi, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
Ia melanjutkan, vaksin yang diberikan kepada para tenaga pengajar tersebut tidak dipungut biaya alias gratis.
Saat dihubungi secara terpisah, hal serupa juga dikatakan Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam, Hendri Arulan. Ia mengaku kaget mendengar kabar ini.
"Saya baru tahu kemarin (Minggu 4 April 2021-red) soal itu," katanya.
Baca Juga: Anies Siap Perpanjang dan Perketat PPKM Mikro Sesuai Perintah Pusat
Ia menekankan, pihaknya sudah menegaskan kepada panitia penyelenggara vaksin agar tidak memungut biaya apapun terhadap tenaga pengajar karena memang diberikan secara gratis.
"Ini mungkin inisiatif panitia sekolah untuk konsumsi dari guru untuk guru, namun sudah saya perintahkan agar tidak ada iuran bagi guru," ucap Hendri.
Berita Terkait
-
Heboh Guru di Batam Harus Bayar Untuk Syarat Vaksinasi Covid-19
-
Kecelakaan Maut di Sei Beduk Tewaskan Siswi SMK 3 Batam
-
Warga Sudah Saling Rindu, Kapan Akses Batam-Singapura Dibuka?
-
Jadwal dan Harga Tiket Trans Batam Rute Lengkap Terbaru 2021
-
5 Pasien Dinyatakan Sembuh, Pulau Belakangpadang Kota Batam Bersih Covid-19
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar