SuaraBatam.id - Dinas Pendidikan (Disdik) Provinsi Kepulauan Riau menggelar simulasi belajar tatap muka tahun ajaran 2020/2021 di tiga sekolah di Kota Batam, yaitu SMAN 3, SMAN 5, dan SMKN 2.
Kepala Disdik Kepri Muhammad Dali di Tanjungpinang Jumat mengatakan simulasi berlangsung selama dua hari, yaitu Kamis (4/2) hingga Jumat (5/2).
"Simulasi belajar tatap muka ini menindaklanjuti hasil rapat koordinasi Disdik dengan Komisi IV DPRD Kepri," kata Dali sebagaimana dilansir Antara.
Dali menyampaikan simulasi tersebut untuk persiapan jika anak-anak sudah mulai pembelajaran tatap muka di tengah pandemi COVID-19.
Baca Juga: 93,5 Persen Pasien COVID-19 di Batam Sembuh
Sementara ini simulasi memang terfokus di Kota Batam karena jumlah sekolah di wilayah tersebut paling banyak dibanding kabupaten/kota lainnya di Kepri.
"Demikian pula persebaran COVID-19 di Batam, mendominasi. Ditambah jumlah penduduk yang relatif padat," imbuhnya.
Jika simulasi ini berjalan baik dan lancar, maka dapat jadikan pertimbangan untuk daerah lain melakukan proses belajar tatap muka.
"Simulasi ini kita turut melibatkan Tim Satgas COVID-19 dan Puskesmas terdekat untuk mengawal protokol kesehatan pelaksanaan simulasi belajar tatap muka," ucapnya.
Lebih lanjut, Dali menyampaikan simulasi ini menerapkan protokol kesehatan ketat. Seluruh warga sekolah wajib memakai masker, mencuci tangan, dan menjaga jarak.
Baca Juga: Tingkat Kesembuhan Pasien Covid-19 di Batam Capai 93,5 Persen
Adapun durasi simulasi belajar tatap muka, untuk SMAN 3 Batam pukul 10-12 WIB, SMKN 2 Batam pukul 13-14 WIB, dan SMAN 5 Batam pukul 10-12 WIB.
Berita Terkait
-
Kata Kapolda Kepri Soal Ibu Rantai dan Siksa Anak Sendiri di Batam
-
Hanya Bayar Listrik 40 Ribu per Bulan! Ini Keajaiban PLTS di Pulau Terpencil
-
Desa Wisata Bakau Serip Batam: Pendorong Ekonomi Lokal di Era Jokowi
-
Modus Kapal Singapura Curi Pasir di Batam, 10 Ribu Meter Kubik Sekali Angkut!
-
XYZ Live Ground: Festival Musik Lintas Generasi Kembali Guncang Batam!
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Kapan 12.12 Dimulai? Ini Promo Histeria Blibli 12.12 2024 yang Menarik Diketahui Termasuk Tanggal Pelaksanaan
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya