Breaking News: Ini Daftar Harga BBM Subsidi Terbaru di Batam dan Sekitar Kepulauan Riau

Per 1 Agustus 2023, PT Pertamina (Persero) resmi menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) non-subsidi.

Eliza Gusmeri
Jum'at, 04 Agustus 2023 | 19:00 WIB
Breaking News: Ini Daftar Harga BBM Subsidi Terbaru di Batam dan Sekitar Kepulauan Riau
Ilustrasi BBM paling hemat (Photo by sippakorn yamkasikorn/Unsplash)

SuaraBatam.id - Per 1 Agustus 2023, PT Pertamina (Persero) resmi menaikkan harga bahan bakar minyak (BBM) non-subsidi.

"PT Pertamina (Persero) melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) umum dalam rangka mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) ESDM No. 245.K/MG.01/MEM.M/2022 sebagai perubahan atas Kepmen No. 62 K/12/MEM/2020 tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang Disalurkan Melalui Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum," bunyi pengumuman resmi Pertamina, dikutip Selasa (1/8/2023).

Ada tiga jenis bahan bakar yang mengalami kenaikan harga yakni: Pertamax Turbo, Dexlite, dan Pertamina Dex.

Sementara untuk harga BBM Pertamax (RON 92) tidak termasuk dalam daftar penyesuaian harga, sehingga harga BBM Pertamax tetap dibanderol Rp 12.400 per liter di Batam dan dijual Rp 11.900 per liter.

Baca Juga:Kisah Nuraini, Anak Nelayan Sungai Rokan Raih Beasiswa PHR ke Universitas Pertamina

Begitu juga dengan harga BBM Pertalite (RON 90) yang masih sebesar Rp 10.000 per liter.

Ini harga BBM Pertamina di Batam dan Kepri per 4 Agustus 2023:

Provinsi Kepulauan Riau:

Pertalite: Rp 10.000 per liter
Pertamax: Rp 13.100 per liter
Pertamax Turbo: Rp 15.100 per liter
Dexlite: Rp 14.550 per liter
Pertamina Dex: Rp 14.950 per liter

Batam:

Baca Juga:Tiga Anggota Polisi di Tanjungpinang Dipecat karena Narkoba

Pertalite: Rp 10.000 per liter
Pertamax: Rp 11.900 per liter
Pertamax Turbo: Rp 14.750 per liter
Dexlite: Rp 14.250 per liter
Pertamina Dex: Rp 14.650 per liter

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini