
SuaraBatam.id - Lebih dari 100 restoran KFC di Malaysia terpaksa tutup sementara akibat diboikot masyarakat pro-Palestina di negara itu. Boikot terhadap KFC dimulai pada Oktober 2023, dipicu oleh serangan Israel di Gaza.
Melansir Asiaone, meskipun KFC tidak termasuk dalam daftar resmi target boikot Gerakan Boikot, Divestasi, dan Sanksi (BDS) Malaysia, banyak konsumen mengaitkan restoran cepat saji Amerika dengan Israel, sehingga turut menjadi sasaran boikot.
KFC sendiri berusaha meredakan ketegangan dengan menekankan kepemilikan lokalnya oleh Johor Corporation, sebuah perusahaan milik pemerintah negara bagian Johor.
Upaya ini termasuk memasang spanduk di papan menu dan membagikan brosur yang menjelaskan kepemilikan lokal tersebut.
![Pengunjung menikmati hidangan dengan menjaga jarak fisik di salah satu gerai makanan cepat saji di kawasan Pancoran, Jakarta, Selasa (23/6). [Suara.com/Angga Budhiyanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/06/23/90881-kfc.jpg)
Baca juga:
Picu Kontroversi, Sekelompok Remaja Putri Singapura Pesta Liar dengan Pria Dewasa di Resort
Jelajah Jejak Sejarah Lingga di Museum Linggam Cahaya
Meskipun demikian, boikot KFC terus berlanjut di negara itu. Penutupan terkonsentrasi di negara bagian Kelantan, di mana 21 dari 26 gerai KFC tutup.
Di Johor, 15 dari 75 gerai juga mengalami penutupan sementara. Di Selangor, 11 gerai ditutup, dengan 10 di antaranya berada di Shah Alam yang mayoritas penduduknya beragama Melayu.
Secara keseluruhan, lebih dari 100 dari 600 restoran KFC di Malaysia telah tutup akibat boikot ini.
QSR Brands, selaku pemilik waralaba KFC di Malaysia menyatakan bahwa mereka sedang memantau situasi dan akan membuka kembali gerai-gerai yang terkena dampak boikot sesegera mungkin.
Berita Terkait
-
14 Nelayan Bintan dan Lingga Masih Ditahan Polisi Malaysia, Apa Sebab?
-
Batas Wilayah Tangkap Tak Jelas, Nelayan Natuna Ditahan di Malaysia
-
Kejam! Tiga Orang Bakar Anak Kucing di Malaysia, Polisi Buru Pelaku
-
Siram Lelaki Down Sindrom Pakai Air Panas, Wanita Malaysia Akhirnya Dihukum 10 Tahun
-
Ini Video Detik-detik Dua Helikopter Militer Malaysia Bertabrakan, 10 Prajurit Meninggal
Terpopuler
- RESMI! PSSI Tolak Pemain Keturunan ini Bela Timnas Indonesia di Ronde 4
- 5 Sepatu Adidas Terbaik 2025: Ikonik, Wajib Dimiliki
- 41 Kode Redeem FF Max Terbaru 22 Juli: Klaim Skin Evo dan Bundle Squid Game
- Rp6 Juta Dapat Motor BeAT Bekas Tahun Berapa? Ini Rekomendasinya!
- 47 Kode Redeem FF Terbaru 22 Juli: Ada Skin SG, Reward Squid Game, dan Diamond
Pilihan
-
Selamat Tinggal, Gerald Vanenburg Tak Bakal Mainkan 2 Pemain Ini Saat Lawan Thailand
-
Masalah Ketimpangan RI Makin Ngeri, Kaum Elite Justru Happy
-
Klaim Prabowo Akurat, BPS Rilis Angka Penduduk Miskin Ekstrem RI Anjlok 1,18 Juta Jiwa!
-
BPS Catat Angka Kemiskinan Ekstrem RI Turun Drastis, Kini Sisa 2,38 Juta Jiwa!
-
Head to Head Timnas Indonesia U-23 vs Thailand: Misi Lanjutkan Dominasi
Terkini
-
Warga Batam Siap-siap! Listrik Padam 23-25 Juli 2025, Cek Wilayahmu
-
BRImo Catat Pertumbuhan Pengguna 21,2%, Capai 42,7 Juta Berkat Kemudahan Bertransaksi
-
Pinjol Ilegal Hantui Desa, BRI Siapkan Jurus Pamungkas Lewat Koperasi Merah Putih
-
Dividen Menggiurkan, Saham BBRI Jadi Primadona Setelah Program Kopdes Merah Putih Diluncurkan
-
BRI Ingatkan Nasabah Waspadai Phishing Demi Keamanan Transaksi Digital