SuaraBatam.id - Peristiwa air laut pasang yang tidak terduga terjadi di Kota Batam pada Senin (12/02) sekitar pukul 12.00 WIB. Fenomena ini menyebabkan puluhan rumah di wilayah Piayu Laut, Kecamatan Sei Beduk, terendam air.
Pasang air laut yang tinggi juga terpantau di perairan Barelang, menimbulkan kekhawatiran di kalangan warga. Menurut Hadiyanto, salah satu warga Piayu Laut, kejadian seperti ini jarang terjadi.
"Biasanya tidak seperti ini, kali ini merendam sekitar 30-an rumah," ungkapnya dilansir dari Batamnews, 12 Februari 2024.
Kejadian serupa juga dilaporkan di wilayah Barelang, di mana selain pasang air laut yang tinggi, angin kencang dan gelombang tinggi juga menyertai, menambah kecemasan warga.
Aji, warga Batam lainnya, menambahkan, "Di titik 0 Barelang juga pasang tinggi ditambah badai,"
Meskipun demikian, sampai berita ini diturunkan, belum ada laporan mengenai warga yang mengungsi atau dampak buruk lainnya akibat kejadian ini. Warga di Batam diimbau untuk tetap waspada terhadap kemungkinan lanjutan dari fenomena ini.
Berita Terkait
-
Temukan Pelanggaran Pemilu di Batam? Berikut Cara Melaporkannya
-
Langgar Masa Tenang Pemilu 2024, Alat Peraga Kampanye Masih Bertebaran di Batam
-
Bayi 50 Hari Dianiaya Ayah Kandung: Tak Ada Damai untuk Pelaku Kekerasan Anak!
-
Warga Rempang Ragukan Klaim BP Batam Soal 300 KK Daftar Relokasi
-
Malangnya! Bayi 50 Hari Babak Belur Dianiaya Ayah di Batam Gara-gara Terus Merengek
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik