SuaraBatam.id - Calon wakil presiden nomor urut 3 Mahfud Md berkampanye ke Batam, Minggu 4 Februari 2024. Kegiatan Kampanye dilaksanakan di lapangan parkir Stadion Temenggung Abdul Jamal.
Dalam orasinya, mantan menteri polhukam itu berjanji akan fokus mensejahterakan pekerja di Kota Batam, Kepulauan Riau.
"Saya masih banyak mencatat dan mendapat laporan perlakuan-perlakuan yang tidak adil terhadap kaum pekerja. Oleh sebab itu kebutuhan rakyat Batam tentang kesejahteraan para pekerja di tempat-tempat industri baik yang merupakan investasi asing, maupun investasi dalam negeri akan kita tertibkan dan luruskan semuanya," kata Mahfud.
Mahfud ikut menyinggung masalah perampasan tanah adat. Sementara di Batam kasus perampasan tanah rakyat terjadi di Rempang.
Terkait masalah tanah tersebut akan menjadi perhatian dari pasangan capres dan cawapres Ganjar-Mahfud yang telah disusun dalam 21 program unggulan.
"Tim kami Insya Allah kuat, didukung oleh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), ada Partai Persatuan Pembangunan (PPP), ada Partai Hanura, ada Partai Perindo," ucap dia.
Menurutnya, dengan saling bersinergi dan semangat dari masing-masing partai.
Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan aslinya dulu adalah Partai Demokrasi Indonesia yang ingin memperjuangkan negara Indonesia ini sebagai negara yang demokratis akan maju secara demokrasi.
"Oleh sebab itu nilai perjuangan nilai demokrasi yang akan diperjuangkan oleh PDIP ini harus juga berdasar moral-moral keagamaan, moral ketuhanan seperti yang diperjuangkan oleh PPP kemudian Partai Hanura yang akan mengajak kita nanti memilih para pemimpin sesuai dengan hati nurani rakyat," ujar dia.
"Keseluruhan perjuangan kita ini nantinya tentu harus dijaga agar tetap kita bersatu. itulah nanti akan bersama kita menjaga partai-partai persatuan Indonesia yaitu Partai Perindo," demikian Mahfud.
KPU menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024. [antara]
Berita Terkait
-
Kaesang Pangarep Gencar Kampanye di Batam, Peluang Rebut Suara Generasi Muda?
-
Tiap Tahun Meriah, PSMTI Kepri Pilih Tak Rayakan Imlek di Batam karena Pertimbangan Ini
-
Kaesang Pangarep Minta Warga Batam Jangan Coblos Prabowo tapi...
-
Keberangkatan PMI Ilegal Terjaring di Pelabuhan Ferry Internasional Batam Center
-
Sebelum Debat Capres, Mahfud MD Kampanye Singkat Hari Ini di Batam, Berikut Agendanya
Terpopuler
- 5 Mobil Toyota Bekas yang Mesinnya Bandel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- Pajak Rp500 Ribuan, Tinggal Segini Harga Wuling Binguo Bekas
- 9 Sepatu Adidas yang Diskon di Foot Locker, Harga Turun Hingga 60 Persen
- 10 Promo Sepatu Nike, Adidas, New Balance, Puma, dan Asics di Foot Locker: Diskon hingga 65 Persen
- Sheila Marcia Akui Pakai Narkoba Karena Cinta, Nama Roger Danuarta Terseret
Pilihan
-
Petani Tembakau dan Rokok Lintingan: Siasat Bertahan di Tengah Macetnya Serapan Pabrik
-
Bos Bursa Mau Diganti, Purbaya: Tangkap Pelaku Goreng Saham, Nanti Saya Kasih Insentif!
-
Omon-omon Purbaya di BEI: IHSG Sentuh 10.000 Tahun Ini Bukan Mustahil!
-
Wajah Suram Kripto Awal 2026: Bitcoin Terjebak di Bawah $100.000 Akibat Aksi Jual Masif
-
Tahun Baru, Tarif Baru: Tol Bandara Soekarno-Hatta Naik Mulai 5 Januari 2026
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar