SuaraBatam.id - Putra pertama dari pewaris takhta Inggris, William dan Kate Middleton, pangeran George dikecam karena memperingati teman sekelasnya untuk berhati-hati dan tidak macam-macam kepadanya karena ayahnya bakal jadi raja.
Belum diketahui penyebab apa yang membuat Pangeran George berkata demikian, tetapi publik terlanjur percaya bocah 9 tahun itu sedikit arogan.
Bahkan beberapa warganet menyebut perilaku Pangeran George mirip seperti karakter Draco Malfoy dalam serial film Harry Potter.
Adapun, perkataan Pangeran George ini disampaikan oleh penulis kerajaan Katie Nicholl dalam bukunya, "The New Royals."
"Ayah saya akan menjadi raja jadi Anda sebaiknya berhati-hati," kata Pangeran George kepada teman sekelasnya, dikutip dari Page Six.
Menurut Daily Mail, Nicholl juga menulis tentang bagaimana George sangat sadar bahwa suatu hari dia sendiri akan menjadi raja.
"Mereka membesarkan anak-anak mereka, terutama Pangeran George, dengan kesadaran tentang siapa dia dan peran yang akan dia warisi, tetapi mereka tidak ingin membebani mereka dengan rasa kewajiban," kata Nicholl.
George baru-baru ini naik ke urutan kedua untuk menjadi pewaris takhta dengan ayahnya, William (40) menjadi yang pertama, setelah Raja Charles III resmi menjadi raja setelah kematian Ratu Elizabeth II.
Menurut sejarawan Inggris Robert Lacey, tidak jelas kapan Pangeran William berbicara dengan putranya yang masih kecil tentang tugas kerajaannya di masa depan.
Baca Juga: Raja Charles III Rilis Monogram Baru Kerajaan Inggris, Ini Maknanya
Tetapi diyakini bahwa William dan istrinya, Kate Middleton, pertama kali mengobrol tentang hal ini di sekitar ulang tahun ketujuh George.
"Tujuan William sebagai seorang ayah, sang pangeran menekankan, adalah untuk memberi putranya pendidikan keluarga yang normal, memungkinkan monarki untuk tetap relevan dan mengikuti zaman modern," tulis penulis "Battle of Brothers", menurut Daily Mail.
Meskipun George semakin mengetahui tanggung jawab yang akan dia ambil suatu hari nanti, dia masih bertingkah seperti anak kecil, bahkan di tempat umum.
Beberapa warganet menyebut tingkah laku Pangeran George sangat baik di depan umum, sangat berbeda dengan kecaman terhadapnya baru-baru ini.
Pada bulan Juli, dia tertangkap membuat wajah lucu saat menonton pertandingan di Wimbledon.
Baru-baru ini juga ia tertangkap menjulurkan lidahnya ke fotografer setelah pemakaman Ratu.
Berita Terkait
-
Diplomasi Teh Hangat Prabowo-Raja Charles III: Santai Ngeteh di Tengah Dinginnya London
-
Riuh di Balik Tembok Keraton Solo: Tradisi, Takhta, dan Negara
-
Dari Gajah Aceh hingga Davos, Misi Ganda Prabowo Lobi Raja Charles dan Petinggi Dunia
-
Presiden Prabowo Bertolak ke Inggris dan Swiss, Akan Bertemu Raja Charles III dan Hadiri WEF
-
Mengapa Isuzu Panther Dijuluki Raja Mobil Diesel?
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen