SuaraBatam.id - Daging domba juga menjadi pilihan sajian di Hari Raya Idul Adha. Namun, untuk memasak daging domba ini punya cara tersendiri.
Mengingat daging domba punya tekstur keras dan bau khas yang menyengat.
Untuk menghilangkan tekstur keras dan bau pada daging domba, berikut tips membuat daging domba empuk dan tak berbau dikutip dari hops.id.
Yuk, simak Langkah-langkahnya di bawah ini!
Baca Juga: Prompong Banyumas Geger, Warga Temukan Benda Menyerupai Granat Seberat 2,5 Kliogram
Gunakan Nanas
Nanas mengandung enzim bromelain yang bisa mengempukkan daging domba.
Masukkan rempah-rempah ke dalam campuran daging dan nanas
Kalau nanas berperan membuat daging domba jadi empuk, rempah-rempah punya tugas menghilangkan bau tak sedap pada daging domba. Soalnya, daging domba punya aroma khas yang menyengat.
Rempah-rempah yang digunakan meliputi serai, daun jeruk, daun salam, dan jahe.
Khusus untuk serai dan jahe, kamu harus menggepreknya terlebih dahulu sebelum mencampurnya dengan daging domba dan nanas.
Baca Juga: Mandi di Sungai, Warga Andong Boyolali Temukan Granat
Masukkan rempah-rempah ke dalam campuran daging domba dan nanas.
Kalau punya stok kayu manis dan kapulaga di rumah, kedua rempah tersebut boleh dimasukkan ke dalam campuran daging domba dan nanas.
Tapi, kayu manis dan kapulaga ini sifatnya opsional, kok. Jadi, kamu tidak harus menambahkannya ke dalam campuran bersama rempah-rempah yang lain.
Rebus campuran daging, nanas, dan rempah-rempah dengan api besar
Nah, kalau semua bahan sudah siap dalam panci, tinggal masukkan air secukupnya dan rebus.
Rebus campuran daging domba, nanas, dan rempah-rempah tadi dengan api besar. Kalau sudah mendidih, kecilkan api.
Oh ya, setelah merebus daging domba bersama nanas dan rempah-rempah, jangan lupa untuk mencucinya dengan air bersih.
Setelahnya, kamu bisa langsung mengolah daging dombanya menjadi hidangan kesukaan.
Mengolah Daging
Campurkan nanas bersama daging domba
Langkah pertama untuk membuat daging domba yang empuk dan tak berbau adalah mencampurkan nanas dengan potongan daging domba. Sebisa mungkin, pilih nanas yang masih muda.
Tapi, kalau Hopers tidak berhasil menemukan nanas muda, nanas matang pun tidak jadi masalah. Kamu bisa memotong nanas ke dalam potongan kecil-kecil atau pun melembutkannya menggunakan blender.
Berita Terkait
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
-
Kembali Bertugas, Basri-Najirah Diminta Profesional Jelang Pilkada Bontang
Terkini
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024