SuaraBatam.id - Pendaftaran sekolah negeri di Batam akan menggunakan sistem dalam jaringan (daring) untuk satuan pendidikan di pulau utama, sedangkan untuk di pulau penyangga masih harus datang langsung.
Hal itu diinformarmasikan langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Kota Batam, Hendri Arulan di Batam, Senin.
"Hinterland kendalanya jaringan, dan jumlah pesertanya tidak sebanyak yang di kota, makanya mereka luring saja pendaftarannya," kata dia, dilansir dari Antara.
Pendaftaran untuk tingkat Sekolah Dasar (SD) mulai dibuka pada tanggal 6-10 Juni 2022, sementara untuk tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) mulai dibuka pada tanggal 13-17 Juni 2022.
"Jadwal pendaftaran dibuat terpisah sebagai antisipasi mengurangi gangguan saat melakukan pendaftaran siswa melalui website," kata Hendri.
Untuk jalur zonasi tingkat SD, kata dia, tersedia 80 persen dari kuota masing-masing sekolah, jalur afirmasi 15 persen, dan jalur perpindahan orangtua 5 persen.
"Nanti semua diseleksi. Tentu sekolah akan mengutamakan mereka yang terdekat dari sekolah untuk diakomodir, selain faktor usia untuk tingkat SD," ujar dia.
Sementara untuk tingkat SMP jalur zonasi tersedia 50 persen dari kuota, jalur prestasi 30 persen, jalur afirmasi 15 persen, dan jalur perpindahan orangtua 5 persen.
Calon peserta didik tingkat SD dan SMP dapat memilih dua sekolah terdekat dengan rumah, atau memilih sekolah di luar zonasi dengan melalui jalur prestasi bagi calon peserta didik SMP. [Antara]
Berita Terkait
-
Kolaborasi Tanpa Hambatan, Ini Tips Rapat Online Jadi Lebih Produktif dan Efektif
-
Pinjol dan Paylater: Kemudahan Palsu yang Mahal Harganya
-
Kejari Batam: Kasus TPPO dan PMI Ilegal Marak, Lima Hingga Sepuluh Perkara Tiap Bulan
-
Modal Nge-Gojek di Bawah 15 Juta? 5 Motor Bekas Super Irit Ini Wajib Kamu Cek!
-
Cara Mematikan Tanda Status Online di Instagram, Jaga Privasi dengan Mudah
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen