SuaraBatam.id - Nelayan bernama Bahar (40) asal Karimun dilaporkan hilang saat melaut setelah kapalnya ditemukan terombang ambing dalam keadaan kosong di perairan Rangsang, Meranti, Riau pada Sabtu (2/4/2022) lalu.
Melansir Batamnews, hingga saat ini Bahar belum ditemukan. Proses pencarian hingga Senin (4/4/2022) belum membuahkan hasil.
Kasat Polairud Polres Karimun, AKP Binsar Samosir mengatakan bahwa pencarian masih berlangsung dengan wilayah pencarian mulai diperluas.
"Hingga saat ini proses pencarian nelayan yang hilang masih terus dilakukan, pencarian dilakukan dari tim gabungan dan dibantu oleh masyarakat," kata Binsar, Senin siang.
Dalam pencarian nelayan itu, operasi SAR menggunakan sarana RIB dari Satpolairud Polres Karimun dan speedboat milik Basarnas.
Lantaran cuaca yang tidak bersahabat, proses pencarian juga menjadi terhambat. Angin kencang dan gelombang yang kuat mengganggu pencarian Bahar.
"Pencarian hari ke 2 kemarin (Minggu) terkendala karena cuaca dan pencarian terpaksa dihentikan. Hari ini kembali kita lanjutkan pencarian," ucap Binsar.
Hingga saat ini, proses pencarian masih berlangsung. Tiga wilayah menjadi sasaran area pencarian, yaitu Perairan Tembelas, Perairan Pulau Mudu dan Perairan Pulau Asam.
Baca Juga: Sampan dan Tas Pancing Tenggelam, Deni Hilang Saat Memancing di Sungai Pawan
Berita Terkait
-
Rekomendasi Mobil Bekas untuk Pensiunan yang Tak Mau Repot Perawatan
-
Mending Karimun 'Kotak' atau BYD Atto 1? Sama-sama Hemat, Tapi Awas Jebakan Ini
-
4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
-
Cara Melacak HP yang Hilang Dalam Keadaan Mati, Manfaatkan Fitur Ini
-
Korban Terakhir Speed Boat Tenggelam di Karimun Ditemukan
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar