SuaraBatam.id - Puluhan sepeda motor terjaring dalam razia balap liar yang digelar Satlantas Polresta Barelang pada Sabtu (26/2/2022) malam.
Petugas merazia kegiatan balap liar di wilayah Batam Center, Batam, Kepulauan Riau (Kepri).
Menurut Kasatlantas Polresta Barelang, Kompol Ricky Firmansyah, razia tersebut dilakukan hingga Minggu (27/2/2022) dini hari dengan menyusuri enam titik lokasi.
"Beberapa lokasi yaitu Palm Spring, Bundaran Madani, Masjid Raya, Simpang Kara, Simpang Frengky dan simpang Helm Legenda," ujar Ricky dikutip dari Batamnews.co.id--jaringan Suara.com.
Sebanyak 60 sepeda motor berhasil ditindak dalam razia balap liar tersebut. Kebanyakan kendaraan dengan knalpot racing.
Sejumlah remaja yang nongkrong hingga dini hari juga ikut diamankan.
"Petugas langsung melakukan sanksi tilang dan pengguna kenalpot racing akan kita wajibkan mengganti knalpot standart dari dealer," katanya.
Ia berharap tahun ini tidak ada lagi pengendara sepeda motor yang menggunakan knalpot racing karena mengganggu ketertiban masyarakat.
"Ini salah satu program dan target Satlantas Polresta Barelang, tahun 2022 ini Batam Zero kenalpot racing," jelas dia.
Berita Terkait
-
Kemenag Kepri Ingin Penerbangan Jamaah Umrah Langsung dari Batam
-
Terjaring Razia Balap Liar dan Knalpot Brong, 136 Pengendara Motor di Ponorogo Terima Surat Tilang
-
90 Persen Pasien Positif Covid-19 di Kepri Terpapar Varian Omicron
-
Polisi Amankan Puluhan Remaja Diduga Hendak Balap Liar dan Tawuran di Medan
-
Kakak Beradik di Batam Cabuli Sepupu Sendiri yang Masih di Bawah Umur
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen