SuaraBatam.id - Uang sebanyak Rp 709 juta diserahkan kepada Kejaksaan Negeri Batam oleh Mantan Kepala SMA Negeri 1 Batam, Muhammad Chaidir melalui sang istri bernama Wasiem.
Uang tersebut diduga sebagai dana Bantuan Operasional Sekolah (BOS) yang dikorupsi.
"Uang kerugian negara itu dikembalikan pada Kamis (10/2/2022) pekan lalu," kata Kepala Seksi Intelijen Kejari Batam, Wahyu Oktaviandi, Selasa (15/2/2022).
Ia mengatakan kendati kerugian negara telah dikembalikan, namun hal tersebut tak dapat menggugurkan tindak pidana korupsi yang kini kasusnya bergulir di pengadilan.
Baca Juga: Jumlah Probable Omicron Batam Capai 348 Orang, 7 Kecamatan Zona Merah
Wahyu juga menyebutkan bahwa Kejari Batam menghargai itikad baik dari tersangka yang mengembalikan kerugian uang negara.
"Nantinya akan menjadi bahan pertimbangan oleh JPU dalam penuntutan terhadap tersangka," bebernya.
Uang kerugian negara tersebut, langsung dititipkan kepada Bank Rakyat Indonesia (BRI) oleh Kejaksaan Negeri Batam.
Chaidir terseret kasus korupsi ini setelah menggunakan dana BOS untuk pelesiran ke Malaysia bersama keluarganya dan sejumlah guru di sekolah tersebut.
Para guru SMA Negeri 1 Batam pada periode 2017-2019 yang ikut menikmati uang korupsi itu, juga telah mengembalikan kerugian negara sebesar Rp 119.070.000.
Baca Juga: Selama 30 Tahun Beroperasi, Hotel Harmoni Tutup karena Pandemi, Nasib Karyawan Bagaimana?
Dalam kasus ini, Kejaksaan mengestimasikan kerugian negara mencapai Rp 830 juta.
Berita Terkait
-
Kata Kapolda Kepri Soal Ibu Rantai dan Siksa Anak Sendiri di Batam
-
Hanya Bayar Listrik 40 Ribu per Bulan! Ini Keajaiban PLTS di Pulau Terpencil
-
Desa Wisata Bakau Serip Batam: Pendorong Ekonomi Lokal di Era Jokowi
-
Modus Kapal Singapura Curi Pasir di Batam, 10 Ribu Meter Kubik Sekali Angkut!
-
XYZ Live Ground: Festival Musik Lintas Generasi Kembali Guncang Batam!
Terpopuler
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Eliano Reijnders Ungkap Rencana Masa Depannya, Berniat Susul Tijjani Reijnders
- Seharga Raize tapi Mesin Sekelas Innova: Yuk Simak Pesona Toyota Frontlander
- Crazy Rich Kalimantan, Begini Mewah dan Mahalnya Kado Istri Haji Isam untuk Ulang Tahun Azura
- Bayern Munchen Pampang Foto Nathan Tjoe-A-On, Pindah ke Bundesliga Jerman?
Pilihan
-
Viral Pertamax Dituding Jadi Biang Rusaknya Fuel Pump Mobil, ITB Sampai Dipanggil
-
MR.DIY Mau Melantai Bursa di BEI, Ini Harga Saham dan Jadwal IPO
-
Diskusi OIKN dan BPK RI: Pembangunan IKN Harus Berlanjut dengan Tata Kelola yang Baik
-
1.266 Personel Diterjunkan, Polres Bontang Pastikan Keamanan di 277 TPS
-
Masa Tenang, Tim Gabungan Samarinda Fokus Bersihkan Alat Peraga Kampanye
Terkini
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024