Scroll untuk membaca artikel
Eliza Gusmeri
Jum'at, 17 September 2021 | 16:17 WIB
Dokter Faheem Younus. (Dok: Linkedin)

SuaraBatam.id - Ada dua virus yang lebih berbahaya dari Covid-19. Pernyataan ini diungkap oleh seorang dokter di Amerika Serikat, Dokter Faheem Younus.

Dokter Faheem Younus memang pernah viral dikalangan netizen Indonesia. Kali ini ia kembali mendapatkan perhatian, berkat cuitan terbarunya.

Kepala Departemen Penyakit Menular dari Universitas Maryland, Amerika Serikat ini mengatakan kerap berbagi tips penanganan Covid-19 dalam bahasa Indonesia.

Dan dia mengungkapkan apa virus yang paling berbahaya.

Baca Juga: Indahnya! Ini Rekomendasi 3 Pulau Cantik di Batam

"Dua virus yang lebih berbahaya dari COVID. 1. Politikus yang serakah. 2. Ulama yang tidak berpendidikan," cuitnya di akun @FaheemYounus yang bercentang biru.

Cuitan ini pun viral dan mendapat banyak tanggapan dari netizen. Saat berita ini ditulis, sudah ada 10,1 ribu orang yang menyukainya, dengan 4,8 ribu orang melakukan retweet.

Reaksi netizen sebagian besar berisi candaan. Ada yang menyebut Faheem Younus merupakan orang asli Indonesia, karena tahu betul masalah yang tengah dilanda negeri ini.

"LOLOLO, DOKTER KOK SAMPE TAU MASALAH DI INDONESIA YA? EMANG DARI AWAL CURIGA DOKTER SEBENERNYA ORANG TULUNGAGUNG," cuit akun @aldoarmnd.

"Kayanya orang Cisauk nih dokter," tullis @glngnf.

Baca Juga: COVID-19 Batam Membaik, Tak Ada Pasien Baru Meninggal

Cuitan lain tak kalah kocak, yang menyebut Faheem Younus tengah mencari simpati rakyat Indonesia karena berniat mengikuti pemilihan calonf legislatif.

"Tau aja dia masalah di negara kita. Ngupilah dok," tulis netizen lain.

"Mo nyaleg ya Dok? #FaheemYounusfor2024," tulis @ramdandun.

Bagaimana pendapat Anda tentang cuitan dokter Faheem Younus?

Load More