Scroll untuk membaca artikel
M Nurhadi
Jum'at, 09 Juli 2021 | 10:07 WIB
Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam Didi Kusmarjadi. (ANTARA/Naim)

SuaraBatam.id - Kepala Dinas Kesehatan Kota Batam Didi Kusmarjadi dinyatakan positif Covid-19. Hal ini diperoleh berdasarkan hasil PCR pada Kamis (8/7/2021) kemarin.

Ia menjelaskan, sebelumnya sang istri terlebih dahulu dinyatakan positif Covid-19. 

"Saya kemungkinan terpapar dari istri. Istri positif, dan diduga tertular dari staf di kantor," ujar Didi kepada Batamnews (jaringan Suara.com), Jumat (9/6/2021).

Didi menyebut, dirinya sempat tes PCR dengan hasil negatif saat memeriksa diri berbarengan dengan istrinya.

Baca Juga: Penjualan Kelapa Muda Melonjak Ditengah Pandemi Covid-19

"Awalnya negatif, kemudian saya PCR lagi kemarin, hasilnya positif," ujar Didi.

Tapi ia lantas merasa tidak enak badan hingga melakukan pengecekan ulang, dan hasilnya ia positif Covid-19. Didi akhirnya memilih menjalani perawatan di Rumah Sakit Awal Bros Batam.

"Saya memilih dirawat," ujar Didi.

Didi menjelaskan, selama ini ia berupaya memerangi virus Covid-19 dengan berbagai cara. Ia bahkan sudah menjalani vaksinasi dan menerapkan protokol kesehatan.

Namun dirinya ternyata kemungkinan besar terpapar dari lingkungan keluarga.

Baca Juga: Mobil Vaksin Covid-19 Keliling di Jakarta

"Di luar kita bisa jaga," ujar Didi.

Padahal, Didi menyebut, dirinya sudah menjalani vaksinasi sebanyak dua kali.

"Sudah dua kali Sinovac," kata Didi.

"Vaksinasi membantu, kalau kena pun ringan," sambung dia.

Load More