SuaraBatam.id - Bagi warga Meranti, Festival Lampu Colok merupakan salah satu tradisi melayu yang tak bisa dilewatkan. Pagelaran ini biasanya berlangsung pada hari ke-3 sebelum lebaran atau malam 7 likur (malam ke 27 bulan puasa).
Pemerintah Kabupaten Meranti tetap mengizinkan pegelaran Festival Lampu Colok meski hingga kini belum ada surat edaran secara resmi.
Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disparpora) Meranti, Rizky Hidayat mengaku bahwa Bupati sudah mengizinkan pagelaran festival lampu colok itu.
"Kita sudah diizinkan sama Pak Bupati untuk tetap menggelar festival lampu colok," ujarnya kepada Batamnews (jaringan Suara.com), Kamis (29/4/2021).
Meski Bupati sudah mengeluarkan izin, persetujuan harus didapat dari beberapa pihak, seperti kepolisian dan gugus tugas. Diduga hal inilah yang menyebabkan izin belum juga dirilis.
"Sudah kita sampaikan juga kepada Kapolres dan tim gugus tugas Meranti. Setelah disetujui, baru kita sebar edaran resminya," kata Rizky.
Hingga kini kasus Covid-19 di wilayah itu terus meningkat. Rizky optimis pihak yang berkaitan akan mengeluarkan izin dan festival tetap dapat digelar.
"Ya, semua sudah kami setting. Tentu kita tidak mau ada kluster dari festival lampu colok. Makanya jika ini benar berlangsung, protokol kesehatan pasti tetap diterapkan dengan ketat," tutupnya.
Baca Juga: Terlibat Peredaran Narkoba, 3 Warga Meranti Diamankan Polisi
Berita Terkait
-
Bangun Gereja Katolik Meranti, Ini Harapan Bupati Karolin
-
Tangis Histeris Wanita Muda Meranti saat Temukan Suami Tewas Tergantung
-
Gubernur Riau Resmi Cabut Izin Mudik Lokal, Pemkab Meranti Siaga
-
Bapak-bapak Diringkus Bareng Belasan Wanita Malam, Ngaku Cuma Teman
-
Terlibat Peredaran Narkoba, 3 Warga Meranti Diamankan Polisi
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya