SuaraBatam.id - Izin mudik lokal di Riau atau antara kota dan kabupaten di wilayah itu resmi dicabut oleh Gubernur Riau Syamsuar pada Senin (19/4/2021).
Menyikapi kebijakan tersebut, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Kepulauan Meranti saat ini bersiaga jika diminta mengamankan wilayah.
Keputusan itu diambil lantaran merujuk pada meningkatnya kasus positif virus corona di Provinsi Riau saat ini. Sehingga, Pemprov Riau akan berkoordinasi dengan pemerintah kabupaten/kota untuk pengamanan di lokasi-lokasi perbatasan daerah.
"Mudik lokal kami harapkan sebelum tanggal 6 Mei, kalau di atas tanggal 6 Mei tentunya semua berlaku sama dengan aturan pemerintah pusat," kata Syamsuar melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
Ditemui terpisah, Sekretaris Daerah (Sekda) Meranti Dr H Kamsol mengatakan, belum ada koordinasi dari Pemprov Riau terkait larangan mudik tersebut.
"Hingga saat ini belum ada koordinasi. Kita masih menunggu surat resmi dari provinsi," ujar dia, Selasa (20/4/2021).
Meski demikian, larangan tersebut sudah bisa menjadi acuan awal tiap daerah guna dilakukannya pembatasan arus mudik jelang lebaran tahun ini.
"Itu sudah kita siapkan. Nanti kalau ada surat resminya dari Pemrov, akan kita buatkan surat edaran," pungkas Kamsol.
Larangan mudik antar-provinsi akan diberlakukan mulai 6 sampai 17 Mei 2021. Hal tersebut juga mengacu pada ketentuan pemerintah pusat.
Baca Juga: Ingat! Hasil Swab Negatif Tak Bisa Jadi Modal Mudik Lebaran
Berita Terkait
-
Bapak-bapak Diringkus Bareng Belasan Wanita Malam, Ngaku Cuma Teman
-
60 Orang Dikremasi Tiap Hari di India karena Lonjakan Kematian
-
Buka saat Libur Lebaran, Pemda Diminta Gelar Testing Acak di Objek Wisata
-
Wakil Bupati Gowa : ASN Jangan Coba-coba Mudik
-
Larangan Mudik, Staycation di Hotel Jadi Alternatif Kumpul Bersama Keluarga
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen