SuaraBatam.id - Wacana pemekaran Natuna-Anambas menjadi Provinsi Khusus Kepulauan Natuna-Anambas makin gencar disuarakan. Tim pemekaran pun akan segera menggelar musyawarah besar (Mubes).
Tim pemekaran Provinsi Natuna-Anambas atau lebih dikenal dengan Tim 9 dari Natuna pun telah mengunjungi Anambas.
Umar Natuna selaku Ketua Tim 9 mengatakan kepada Batamnews --jaringan Suara.com, bahwa kedatangan pihaknya mendapat sambutan luar biasa baik dari Pemda maupun seluruh elemen masyarakat yang ada.
"Saat ini, baik masyarakat Natuna maupun Anambas sudah memiliki tekad dan keinginan yang sama untuk segera mewujudkan pemekaran daerah otonomi baru, yaitu Provinsi Kepulauan Natuna-Anambas," kata Umar Natuna, Jumat (2/4/2021).
Baca Juga: Dampak Mabes Polri Diserang, Polda Kepri Tingkatkan Keamanan
Dirinya juga mengatakan jika kedua kabupaten sepakat akan menggelar Musyawarah Besar (Mubes) secepatnya.
"Panitia Mubes sudah kita bentuk, dan rencananya setelah lebaran tahun ini akan kita gelar Mubes. Untuk tempat Mubes apakah di Natuna ataupun di Anambas belum ditentukan," ucap Umar.
Umar mengatakan saat ini dua Anggota DPRD Kepri yang berasal dari Natuna yaitu Ilyas Sabli dan Hadi Chandra sedang melakukan pembicaraan dengan Gubernur Kepri terkait rencana Mubes tersebut.
"Kita berharap Mubes segera dapat dilakukan dan menghasilkan kesepakatan bersama tentang perjuangan pemekaran Natuna-Anambas," harapnya.
Gubernur Kepulauan Riau, Ansar Ahmad sebelumnya mendukung wacana pemekaran tersebut, tetapi dengan syarat apabila hal itu memang memenuhi aspek kajian.
Baca Juga: Pelaku Coretan Gambar Alat Kelamin di Masjid Natuna Diringkus, Ini Motifnya
"Kalau memang tujuan untuk kesejahteraan kenapa tidak, tapi tentunya ada aspek yang harus dikaji," kata Ansar beberapa waktu lalu.
Berita Terkait
-
Diupah Riki Rp1,1 Miliar, 3 WN India Pembawa Sabu 106 Kg di Kepri Kini Terancam Hukuman Mati
-
Agresivitas China di Natuna Menjadi Tantangan bagi Diplomasi Pertahanan Indonesia-China
-
Insiden Bakamla vs Kapal Penjaga Pantai China di Natuna, Beijing Uji Nyali Prabowo?
-
Sikapi Prilaku Agresif China di Natuna, Indonesia Dinilai Perlu Perkuat Pertahanan
-
Nelayan Teluk Bakau Tolak Ekspor Pasir Laut Pemerintah, Begini Respons Wakil Bupati Bintan
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra