SuaraBatam.id - SPBU Alah Air dan Imam Bonjol di Kabupaten Meranti, Provinsi Riau dipadati oleh antrean panjang kendaraan yang hendak mengisi bahan bakar minyak (BBM) pada Senin (22/3/2021) siang.
Antrean panjang ini diduga akibat dari pengurangan pasokan BBM jenis premium di Meranti beberapa minggu terakhir. Guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, Polres Meranti sudah menurunkan 10 personel untuk pengamanan.
Personel yang bertugas juga diminta mengedepankan pendekatan humanis. Sehingga potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) dapat ditekan sampai penyaluran BBM berakhir.
"Ini sebagai wujud pelayanan prima kepolisian dalam mengamankan aktifitas masyarakat," kata Kapolres Kepulauan Meranti, AKBP Eko Wimpiyanto Hardjito.
Ia juga menambahkan, para petugas yang berada di lapangan juga bertugas memberi imbauan kepada masyarakat yang ikut antrean agar tetap mematuhi protokol kesehatan (prokes).
"Setiap orang yang ikut dalam antrean tersebut diminta agar menggunakan masker, jaga jarak, sebagai upaya mencegah terjadinya penyebaran Covid-19," tutupnya kepada Batamnews (jaringan Suara.com).
Berita Terkait
-
Detik-detik Truk BBM Terbakar saat Bongkar Muat, Aksi Petugas Jadi Sorotan
-
Daftar Harga BBM Terbaru dari Pertamina, Pertalite Kini Turun!
-
Pertalite Setara Premium, Denny Siregar: Zaman SBY BBM Naik, Harga Menggila
-
Di Tengah Pandemi, Ritual Ceng Beng Tetap Digelar di Meranti
-
Truk BBM Disuruh Putar Balik di Sumut, Diduga Tak Bayar Uang Melintas
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen