SuaraBatam.id - Pada hari Rabu (3/2/2021), seorang pasien terkonfirmasi positif virus corona di Kabupaten Bintan, Kepulauan Riau meninggal dunia.
Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Bintan, dr Gama AF Isnaeni, mengatakan pasien yang merupakan warga Kecamatan Bintan Timur itu sebelumnya menjalani isolasi selama 4 hari di RSUD Tanjungpinang.
"Almarhumah itu pasien positif Covid-19 kasus ke-527. Dia meninggal dunia semalam atau 2 Februari 2021," ujar Gama, Rabu (3/2/2021).
Pasien kasus ke 527 itu berinisial R, seorang perempuan berusia 55 tahun. Pasien diketahui sakit dengan beberapa gejala seperti demam, batuk dan pilek pada 22 Januari 2021.
Ia lantas memeriksakan diri ke RSUD Bintan. Di rumah sakit tersebut, pasien menjalani pengambilan swab tenggorokan dan hidung untuk dites swab Polymerase Chain Reaction (PCR).
"Hasil PCR keluar pada 29 Januari. Dia dinyatakan positif Covid-19 sehingga ditetapkan sebagai pasien kasus ke 527 dan langsung isolasi di sana," jelasnya, melansir Batamnews (jaringan Suara.com).
Usai diselidiki epidemologi, ia diketahui terpapar virus tersebut dengan dugaan kuat kontak erat dengan seseorang di Kota Tanjungpinang yang juga positif Covid-19.
Pasien juga sempat beberapa kali diambil sampel swab dengan hasil yang sama.
"Almarhumah telah dimakamkan sesuai dengan protokol penanganan covid-19," katanya.
Baca Juga: Satu Kali Suntikan Vaksin Pfizer Tak Bisa Lawan Virus Corona Afrika Selatan
Hingga saat ini jumlah pasien positif covid-19 yang meninggal dunia mencapai 13 orang. 10 diantaranya meninggal pada 2020 lalu dan 3 orang meninggal dunia di tahun ini.
Berita Terkait
-
Disdik Buka Pendaftaran 556 Formasi Guru PPPK di Bintan, Gaji Setara PNS
-
Kronologi Kematian Bos Batu Bata Bintan, Kepala Tergencet Bak Truk
-
Pemkab Evaluasi Pegawai Honorer di Bintan, Tidak Loyal Langsung Dipecat
-
PLN Batal Matikan Semua Lampu Jalan di Bintan, Penunggakan Telah Dilunasi
-
Sempat Panas, Pemkab Bintan Akhirnya Lunasi Tunggakan Listrik ke PLN
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar