SuaraBatam.id - Bandara Internasional Hang Nadim Batam telah melayani 36.328 penumpang sejak H+1 lebaran, menandakan peningkatan arus balik pemudik. Puncak arus balik diprediksi terjadi hari ini, 15 April 2024, dengan perkiraan 11.000-12.000 penumpang per hari.
Melansir Antara, Direktur Utama PT Bandara Internasional Batam (BIB) Pikri Ilham Kurniansyah mengatakan, "Terhitung sejak 11-13 April, memang yang paling tinggi di tanggal 13 April. Karena sudah mulai mendekati puncak arus balik di tanggal 15 April besok."
Menurutnya, terdapat peningkatan signifikan dalam jumlah penumpang sejak H+1 lebaran. Pada H+1, tercatat 9.843 penumpang, sedangkan H+2 mencapai 10.450 penumpang. Jumlah penerbangan pun meningkat dari 72 menjadi 77.
Baca juga:
Pantai Trikora Bintan Diserbu Warga Batam di Lebaran Hari Kelima, Apa Daya Tariknya?
Tips Aman Bertransaksi Perbankan Saat Libur Lebaran
Bandara Hang Nadim telah menyiapkan 31 penerbangan ekstra untuk mengantisipasi lonjakan arus balik.
"Extra flight ada 31 penerbangan yang diajukan. Dan perkiraan kami besok tanggal 15 April puncak arus balik pemudik," tambahnya.
Penerbangan ekstra ini didominasi oleh rute Jakarta-Batam, Medan-Batam, Pekanbaru-Batam, dan Surabaya-Batam.
Pikri menghimbau para pemudik untuk mematuhi protokol kesehatan dan aturan penerbangan yang berlaku. Ia juga menyarankan pemudik untuk datang ke bandara lebih awal untuk menghindari antrian panjang.