Kepri Jadi Tuan Rumah Porwil XII Sumatera 2027, Rencana Diusulkan 20 Cabor

Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) bakal menjadi tuan rumah penyelenggaraan Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) XII Sumatera tahun 2027.

Eliza Gusmeri
Senin, 06 November 2023 | 18:49 WIB
Kepri Jadi Tuan Rumah Porwil XII Sumatera 2027, Rencana Diusulkan 20 Cabor
Ilustrasi olahraga badminton (Pexels.com/EricAnada)

SuaraBatam.id - Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) bakal menjadi tuan rumah penyelenggaraan Pekan Olahraga Wilayah (Porwil) XII Sumatera tahun 2027.

Informasi tersebut disampaikan langsung oleh Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) dari hasil rapat di Pekanbaru, Riau, Minggu (5/11).

Rapat itu dihadiri para ketua KONI dari Riau, Aceh, Sumut, Sumbar, Jambi, Sumsel, Bengkulu, Bangka Belitung, Lampung dan Kepri.

"Kami, para Ketua KONI di seluruh provinsi di Sumatera sudah berkumpul dan memutuskan bahwa Porwil XII 2027 digelar di Kepri," kata Ketua KONI Kepri, Usep RS di Batam, Dikutip dari Antara, Senin.

Baca Juga:Kecelakaan di Tol Indralaya-Prabumulih, Mobil yang Ditumpangi 5 Pengurus KONI Rusak Parah

Usep mengatakan dalam rapat bersama Ketua KONI se-Sumatera kemarin, awalnya terdapat dua provinsi yang mengajukan diri sebagai penyelenggara Porwil XII, yaitu Jambi dan Kepri.

Kata dia, Kepri menyampaikan kesiapan untuk menjadi tuan rumah Porwil XII.

"Setelah ada dinamika dan demi kebersamaan satu Sumatra, maka Jambi memberikan kesempatan Kepri jadi tuan rumah Porwil XII," kata Usep.

Lanjut dia, di Porwil XII 2027 disepakati penambahan cabang olahraga dari sepuluh menjadi 20 cabang olahraga.

Langkah selanjutnya Kepri harus mempersiapkan sarana dan prasarana tempat pertandingan, terutama atletik dan kolam renang.

Baca Juga:Pastikan Informasi Ustaz Somad Diperiksa Pasca Bentrokan Rempang Hoaks, Polda Kepri Buru Pelaku Penyebar

"Kita optimistis, penyelengaraan Porwil XII 2027 akan meningkatkan prestasi olahraga nasional dan internasional, sekaligus mendongkrak kunjungan wisata ke Kepri, karena akan dihadiri sekitar 400 orang atlet berikut 200-an orang pengurus dan official dari sepuluh provinsi se-Sumatra," demikian Usep. [antara]

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini