Pulau Katang Lingga akan Digarap Jadi Resort dan Villa dengan Investasi Rp600 Miliar, Siapa Investornya?

Pulau Katang Lingga di Kecamatan Katang Bidare, Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau (Kepri) akan dijadikan kawasan wisata berbasis masyarakat.

Eliza Gusmeri
Selasa, 31 Oktober 2023 | 13:46 WIB
Pulau Katang Lingga akan Digarap Jadi Resort dan Villa dengan Investasi Rp600 Miliar, Siapa Investornya?
Pulau Katang [suarabatam.id/antara]

SuaraBatam.id - Pulau Katang Lingga di Kecamatan Katang Bidare, Kabupaten Lingga, Kepulauan Riau (Kepri) akan dijadikan kawasan wisata berbasis masyarakat. Pulau ini rencana dibangun dengan investasi Rp600 miliar dari investor PT DHE Katang Indonesia.

“Pulau ini dulu merupakan pulau kosong yang bakal disulap menjadi kawasan wisata berkelas dunia dengan tetap melibatkan masyarakat setempat,” kata Direktur Utama DHE Katang Indonesia, Dedik Kusbianto di Lingga, dilansir Suarabatam.id dari Antara, 31 Oktober 2023.

Pulau Katang Lingga memiliki panorama alamnya yang indah dan posisi pulau yang menjadi pintu gerbang Kabupaten Lingga.

Rencana investor tersebut akan membangun resort dan 105 unit vila di atas lahan seluas 73 hektare dalam masa tiga tahun. Pembangunan sudah ditandai dengan peletakan batu pertama pada Sabtu (28/10).

Baca Juga:Per Paket Hanya Rp50 Ribu, Ini Jadwal dan Lokasi Penjualan Sembako Murah di Batam

Dedik menargetkan kwartal kedua 2024, villa di Katang Lingga sudah bisa digunakan untuk menerima tamu.

“Pulau ini dari awal kami rancang tidak dijadikan private island, tetapi keberadaan pulau ini diharapkan dapat menjadi penunjang ekonomi daerah ini,” katanya pula.

Dia berharap keberadaan pulau itu bisa mendongkrak pariwisata dan perekonomian masyarakat sekitar, khususnya untuk Benan dan Katang Bidare karena juga menyerap tenaga kerja.

PT DHE akan merekrut 70 persen tenaga kerja dari masyarakat setempat. Untuk diketahui, Pulau Katang Lingga persisnya berada di Kecamatan Katang Bidare, Kabupaten Lingga.

Keberadaanya di antara perbatasan Batam dan Lingga, dengan jarak tempuh kurang lebih 30 menit dari Galang (Batam) menggunakan kapal cepat.

Baca Juga:Selamat, Tanjungpinang Jadi Kota dengan Kualitas Udara Terbaik di Indonesia, Ini Alasannya

Pulau ini menawarkan pemandangan panorama alami dibalut dengan keindahan pesisir pantai dan air laut yang jernih.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini