Raffi Ahmad Dirumorkan Akan Mengambil Alih US Lecce, Namanya Sampai Disebut Media Italia

Suami Nagita Slavina ini dirumorkan bakal mengambil alih klub Italia yang baru promosi ke Seria A, US Lecce.

Eliza Gusmeri
Kamis, 26 Mei 2022 | 20:00 WIB
Raffi Ahmad Dirumorkan Akan Mengambil Alih US Lecce, Namanya Sampai Disebut Media Italia
Raffi Ahmad memberikan sambutan dalam acara "Superstar Announcement RANS Cilegon FC" di kantor Prestige Motorcars, Pluit, Jakarta, Selasa (29/3/2022). [Suara.com/Angga Budhiyanto]

SuaraBatam.id - Setelah sukses dengan Rans Cilegon FC, Raffi Ahmad disebut akan melebarkan sayap ke luar negeri.

Suami Nagita Slavina ini dirumorkan bakal mengambil alih klub Italia yang baru promosi ke Seria A, US Lecce.

Rumor ini muncul ketika media Italia pianetalecce.it menyoroti Raffi Ahmad dalam laporan di situs mereka.

Ayah Rafathar ini mendapatkan perhatian setelah membagikan postingan bakal terbang ke Italia mengunjungi Lecce.

Baca Juga:Raffi Ahmad Dirumorkan Akan Akuisisi Mantan Klub Antonio Conte, Publik: Mudah-mudahan Deal

"Pria dengan 63 juta pengikut Instagram tiba di Lecce, siapa Raffi Ahmad dan mengapa kami peduli," tulis laporan pianetalecce.it dilansir dari bolatimes, pada Kamis (26/5/2022).

Disebutkan dalam laporan bahwa Raffi Ahmad merupakan salah satu teman Boris Francesco Jean Collardi, seorang bankir Swiss-Italia yang merupakan anggota direksi US Lecce.

Jean Collardi merupakan anggota direksi dari Lecce dan dikonfirmasi oleh presiden klub yang bernama Saverio Sticchi Damiani.

Nah, dengan koneksi itu disebutkan bahwa Raffi Ahmad tampaknya sedang mendukung rekan bisnisnya dalam langkah pertama di US Lecce.
Meski begitu, mereka juga menyebutkan kemungkinan lain bahwa entertainer ternama Indonesia ini bisa mengakuisisi sebagian saham klub Italia ini.

"Tidak dikesampingkan bahwa Raffi Ahmad secara pribadi bisa mengambil alih saham Collardi dan Lecce. Kita tunggu berita resminya," tutup laporan itu.

Baca Juga:Jalani Operasi Lutut, Ibrahimovic Diperkirakan Tak Merumput Selama 8 Bulan, Pengaruhi Perpanjangan Kontrak AC Milan?

Sementara itu, US Lecce merupakan tim yang menjadi juara Serie B musim 2021/2022. Hal itu membuat mereka otomatis promosi ke Serie A musim depan.

Untuk diketahui, Raffi Ahmad sukses mengambil alih Cilegon Uinted yang akhirnya berganti nama Rans Cilegon FC.

Nyatanya, tim berjuluk The Phoenix ini mampu promosi ke Liga 1 musim 2022/2023.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini