Mobil Kijang di Tanjungpinang Kedapatan Isi Solar Subsidi Berulang-ulang, Tertangkap Tangan Saat Beraksi

Kepolisian Resor (Polres) Tanjungpinang mengamankan pelaku berinisial IA dan satu mobil yang telah dimodifikasi untuk melansir solar subsidi di SPBU Kilometer 3, Jalan MT Hary

Eliza Gusmeri
Sabtu, 07 Mei 2022 | 20:48 WIB
Mobil Kijang di Tanjungpinang Kedapatan Isi Solar Subsidi Berulang-ulang, Tertangkap Tangan Saat Beraksi
Satu Mobil Kijang LGX Warna Hitam dengan Nomor Polisi BP 1993 AE yang telah dimodifikasi untuk melansir BBM Bio Solar diamankan di parkiran Polres Tanjungpinang, Sabtu (7/5/2022). (suara.com/rico barino)

SuaraBatam.id - Kepolisian Resor (Polres) Tanjungpinang mengamankan pelaku berinisial IA dan satu mobil yang telah dimodifikasi untuk melansir solar subsidi di SPBU Kilometer 3, Jalan MT Haryono, Kota Tanjungpinang, Sabtu (7/5/2022).

Kasat Reskrim Polres Tanjungpinang, AKP Awal Sya'ban Harahap membenarkan telah mengamankan sebuah Mobil Kijang LGX Warna Hitam dengan Nomor Polisi BP 1993 AE, diduga melakukan pengisian Bahan Bakar Minyak (BBM) Bio Solar secara berulang-ulang sejak pukul 08.00 WIB.

Kemudian lanjutnya, sekitar pukul 10.00 WIB, penyidik unit Tindak Pidana Tertentu (Tipiter) Sat Reskrim Polres Tanjungpinang melakukan tangkap tangan terhadap pelaku IA saat melakukan pengisian BBM solar bersubsidi tersebut.

"Setelah diamankan, mobil tersebut sudah dimodifikasi. Ada tangki berbentuk kotak di bagian belakang mobil tersebut," terangnya.

Baca Juga:Investasi Bodong Selebgram Terkenal di Batam, Warga Tanjungpinang Jadi Korban

Dijelaskan AKP Awal, pelaku IA mengaku mobil yang dikendarainya tersebut telah menggunakan tangki modifikasi dengan kapasitas 480 liter. Dalam aksinya, IA telah berhasil mengisi minyak Bio Solar sebanyak 420 liter hingga pukul 10.00 WIB.

"Pelaku melansir solar bersubsidi dari SPBU batu 3,5 dibeli dengan harga per liter Rp 5.150, menggunakan kartu Brizzi," ujarnya.

Sehingga, kata Awal, karena tidak memiliki izin pengangkutan minyak subsidi dari pemerintah, pelaku diamankan dan dibawa ke Sat Reskrim Polres Tanjungpinang. Selain barang bukti, satu unit mobil yang telah dimodifikasi, pihaknya juga berhasil menyita sebanyak 32 buah kartu BRIZZI FuelCard Pertamina.

"Dari 32 kartu BRIZZI FuelCard Pertamina tersebut, pelaku baru menggunakan sebanyak 14 buah kartu untuk pembelian minyak solar subsidi," ujarnya.

Dengan demikian, pelaku telah ditetapkan sebagai tersangka dugaan tindak pidana, pasal 55 UU RI Nomor 11 tahun 2020 tentang Cipta Kerja sebagaimana mengubah Pasal 55 UU RI Nomor 22 tahun 2001 tentang Minyak dan Gas Bumi.

Baca Juga:Pemudik di Tanjungpinang Bergegas Vaksin Booster Biar Bisa Pulang Naik Kapal

Kontributor : Rico Barino

Berita Terkait

PT Pertamina (Persero) berbalik menurunkan harga BBM non subsidi per 1 Juni kemarin.

bisnis | 09:57 WIB

PT Pertamina (Persero) umumkan penurunan harga BBM nonsubsidi per 1 Juni 2023.

garut | 07:10 WIB

Pertamina Patra Niaga di tahun ini kembali menghadirkan Program MyPertamina Tebar Hadiah.

bisnis | 06:43 WIB

Simak berikut ini adalah daftar harga bahan bakar minyak per hari ini, Kamis 1 Juni 2023.

bandungbarat | 13:37 WIB

Harga BBM Revvo 92 dijual dengan harga Rp12.400.

bisnis | 12:59 WIB

News

Terkini

Pada 2 musim terakhir BRI telah menjadi sponsor BRI Liga 1.

News | 16:30 WIB

Suplai air di Muka Kuning hingga Batuaji, Batam kembali terganggu karena perbaikan pipa air di depan Kecamatan Sagulung.

News | 21:29 WIB

Anggaran Pilkada 2024 lebih rendah dibandingkan pilkada sebelumnya karena adanya anggaran untuk membeli perlengkapan alat pelindung diri (APD).

News | 11:41 WIB

Iuran BPJS Ketenagakerjaan 523 nelayan di Tanjungpinang akan ditanggung Pemerintah Kota Tanjungpinang, Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) melalui dana APBD tahun anggaran 2023.

News | 11:27 WIB

Kegiatan ini diyakini dapat memberi kesempatan bagi para pegolf junior untuk bersinar.

News | 20:15 WIB

Sementara pelakunya diketahui adalah anak-anak pelajar SD hingga SMP, dengan nama-nama R, W, H, dan Z.

News | 18:47 WIB

Harga daging ayam naik dari Rp 33 ribu, sekarang naik menjadi Rp 40 ribu per kilogramnya.

News | 18:04 WIB

Rombongan Warga Desa Pangke Barattersebut sempat memblokir pintu masuk perusahaan sejak pagi.

News | 17:55 WIB

Terlebih ketika Luna datang ke ultah Maxime. Dugaan lain kedekatan mereka yakni terciduk memakai cincin yang sama saat liburan ke Paris beberapa waktu lalu.

News | 17:51 WIB

Hal tersebut buntut pemberitahuan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) terkait adanya krisis listrik di Batam, Provinsi Kepulauan Riau, dalam beberapa minggu

News | 17:42 WIB

Namun, hingga kini jembatan itu masih belum diperbaiki.

News | 17:31 WIB

Ia menanam padi dibelakang paviliun rumahnya di Jalan Nusantara I, Kelurahan Air Raja, Kecamatan Tanjungpinang Timur, Kota Tanjungpinang.

News | 16:43 WIB

Kata dia, sebelumnya harga daging ayam mencapai Rp Rp42.000 per kilo.

News | 16:32 WIB

Dakwaan dibacakan di Pengadilan Negeri (PN) Tanjungpinang pada Rabu (24/5) kemarin.

News | 16:13 WIB

Mario Dandy yang saat ini menjadi tahanan polisi dalam kasus penganiayaan terhadap David Ozora menjalani pemeriksaan KPK di Polda Metro Jaya.

News | 19:14 WIB
Tampilkan lebih banyak