SuaraBatam.id - Juragan handphone yang dikenal di Batam, Putra Siregar ditangkap bersama seseorang bernama Rico Valentino.
Keduanya ditangkap Polres Metro Jakarta Selatan atas dugaan kasus pengeroyokan terhadap seseorang atas nama Nuralamsyah.
Lebih lengkap berikut berita pilihan Batam kemarin:
1. Pengusaha Batam, Putra Siregar Diamankan Polres Metro Jakarta karena Dugaan Kasus Penganiayaan
Baca Juga:Jadwal Imsakiyah Batam, Bintan dan Tanjungpinang 11 Ramadhan 1443H
Juragan handphone yang dikenal di Batam, Putra Siregar ditangkap bersama seseorang bernama Rico Valentino.
Keduanya ditangkap Polres Metro Jakarta Selatan atas dugaan kasus pengeroyokan terhadap seseorang atas nama Nuralamsyah.
2. Kisruh Kepemilikan Lahan Bukit Veteran di Batam, Terlapor Serang Balik: BP Sudah Keluarkan Surat PL
Terlapor berisial N angkat bicara mengenai tuduhan yang disampaikan oleh Wasis Utami sebagai pewaris dari pemilik lahan bernama Muhammad Akib.
Baca Juga:Pengusaha Batam, Putra Siregar Diamankan Polres Metro Jakarta karena Dugaan Kasus Penganiayaan
Lahan yang disebut "Bukit Veteran" itu terletak di kawasan Kavling Nongsa, Kelurahan Sambau, Kecamatan Nongsa.
3. Waspada! Beli Coklat Kinder Joy di Batam, BPOM Sebut Terindikasi Kandungan Bakteri Salmonella
Balai Pengawasan Obat dan Makanan (BPOM) Kepulauan Riau, akan menarik seluruh produk cokelat merk Kinder Joy, yang saat ini dijual di seluruh pasar dan Supermarket di Batam, Kepulauan Riau.
Kepala BPOM Kepri, Bagus Heri Purnomo menyebutkan kegiatan ini menindaklanjuti himbauan dari BPOM Pusat, sehubungan dengan diterbitkannya peringatan publik (Food Alert) oleh Food Standard Agency/FSA Inggris yang diikuti oleh sejumlah negara di Eropa, antara lain Irlandia, Prancis, Jerman, Belanda, dan Swedia, terkait penarikan produk cokelat Merek Kinder Surprise.
4. Kronologi Pria di Batam Ngamuk Bawa Parang dalam Masjid Gegara Suara Toa
Media sosial dihebohkan dengan video yang memperlihatkan seorang pria masuk ke dalam masjid dengan membawa senjata tajam.
Belakangan diketahui, video viral itu terjadi di Batam, Kepulauan Riau (Kepri) pada Minggu (10/4/2022) pukul 03.30 WIB.
5. Investor Uni Emirat Arab Thumbay Group Berencana Bangun Rumah Sakit Hingga Universitas Kedokteran di Batam
Investor Uni Emirat Arab, Thumbay Group berencana membangun rumah sakit bertaraf Internasional yang akan diawali terlebih dahulu dengan pembangunan universitas kedokteran bertaraf internasional di Sekupang.
Badan Pengusahaan Batam (BP Batam) terus berupaya mengawal progres rencana tersebut tahun ini sejalan dengan komitmen Kepala BP Batam, Muhammad Rudi untuk mengembangkan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Kesehatan Sekupang Batam.