SuaraBatam.id - Berdasarkan ramalan zodiak hari ini, Sabtu (16/10/2021), zodiak Taurus pekerjaan sehari-hari atau tugas-tugas rumah tangga tampaknya dapat memicu stres.
Bagaimana peruntungan zodiak lain? Dirangkum dari Horoscope.com, berikut ramalan zodiak 16 Oktober 2021.
Libra
Hati yang baik dan sifat murah hati kerap membuatmu mengatakan ‘ya’ saat seharusnya menolak. Kali ini pun kamu bisa saja melakukan terlalu banyak untuk orang lain. Berhati-hatilah supaya tidak berakhir melelahkan diri sendiri.
Baca Juga:Curhat Sepi Job, Marion Jola Stres
Scorpio
Hari ini kamu dapat mulai berlari. Jangan kaget jika ada orang baru yang datang ke dalam hidupmu. Kamu tak bisa menyalahkan mereka karena ingin berada di dekatmu. Nyatanya, kamu memang sukses menarik perhatian.
Sagittarius
Ini mungkin bukan akhir pekan yang kamu harapkan. Apa yang tampak jelas dan lugas di kepalamu sebelumnya, entah kenapab bisa menjadi sangat kacau. Selesaikan kekacauan yang ada, selangkah demi selangkah.
Capricorn
Baca Juga:Zodiak Kesehatan: Taurus, Coba Manfaat dari Minyak Esensial Melati
Kalau pekerjaanmu terkait dengan penjualan atau bidang yang membuatmu berhubungan dengan banyak orang, kamu bisa mengharapkan kesuksesan luar biasa. Banyak orang yang ingin menjalin mitra denganmu.