Jarang Posting Foto Suami di Medsos, Rumah Tangga Sandi Aulia Diterpa Rumor

Padahal pasangan ini selalu tampak harmonis setelah hampir 10 tahun menikah.

Eliza Gusmeri
Kamis, 07 Oktober 2021 | 14:19 WIB
Jarang Posting Foto Suami di Medsos, Rumah Tangga Sandi Aulia Diterpa Rumor
Fakta rumah tangga Shandy Aulia dan David Herbowo. (Instagram/shandyaulia)

SuaraBatam.id - Isu keretakan sedang menyeret rumah tangga Shandy Aulia dan David Herbowo. Padahal pasangan ini selalu tampak harmonis setelah hampir 10 tahun menikah.

Rumor itu tersebar dari unggahan akun anonim dunianeti yang menyadari perubahan di bio Instagram Shandy Aulia. Bintang film Eiffel I'm In Love itu menghapus status istri.

"Sudah bukan wife lagi?" tulis si admin dikutip Rabu (6/10/2021).

Memang, Shandy Aulia jarang memperlihatkan kemesraan dengan sang suami, David Herbowo di media sosial.

Baca Juga:Pertamina Batam Akan Cabut Izin Operasi SPBU yang Khusus Layani Pelansir

Terakhir, jejak digital postingan Shandy Aulia mengenai sang suami dibuat pada bulan Agustus 2021.

Foto itu saat Shandy Aulia berada di tepi pantai dengan gaun putih. Sementara sang suami, David Herbowo berada di belakang sang aktris dengan jas sambil tersenyum.

"Menyadari sudah jarang foto berdua bersama suami. Sekarang semua tertuju pada si buah hati," tulis Shandy Aulia.


Dalam foto itu, Shandy Aulia berjanji akan menua bersama dengan David Herbowo. Bahkan ia tak sabar menanti hadirnya adik-adik sang buah hati.

"Desember ini kita akan 10 tahun bersama. Aku, masih terus jatuh cinta kepadamu," imbuh ibu satu anak ini.

Baca Juga:Perahu Bocor, Nelayan Karimun Hilang di Laut, Ditemukan di Batam

Setelah unggahan tersebut, feed Instagram Shandy Aulia hanya berisi potret dirinya, bisnis dan juga sang buah hati, Claire.

Terkait rumor keretakan rumah tangga sang aktris, warganet pun kompak bertanya di postingan terbaru Shandy Aulia. Namun belum ada yang direspons bintang film Apa Artinya Cinta ini.

Tim MataMata.com telah mencoba mengonfirmasi kabar tersebut kepada pihak Shandy Aulia melalui sang manajer. Hingga berita ini ditulis belum ada balasan apapun darinya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini