Manchester City Bakal Cabut Nomor 10 Jack Grealish Demi Boyong Lionel Messi?

Jack Grealish kini jadi pemain nomor 10 baru di Manchester City, yang merupakan nomor ikonik dari Messi.

M Nurhadi
Jum'at, 06 Agustus 2021 | 08:24 WIB
Manchester City Bakal Cabut Nomor 10 Jack Grealish Demi Boyong Lionel Messi?
Ekspresi kekecewaan megabintang Barcelona, Lionel Messi pada laga Liga Champions 2020/2021 kontra PSG di Camp Nou, Kamis (11/3/2021). [FRANCK FIFE / AFP]

SuaraBatam.id - Barcelona secara resmi mengonfirmasi bahwa mereka akan berpisah dengan megabintang Lionel Messi usai ia tidak menandatangani kontrak baru.

Kontrak Messi di Barca sebenarnya sudah berakhir pada akhir musim lalu, tetapi dia diharapkan akan segera menandatangani kesepakatan berdurasi lima tahun sebelum musim baru dimulai.

Pada Kamis (5/8/2021) waktu setempat, Messi berjumpa dengan pihak Barcelona. Namun, pertemuan itu diduga tidak berjalan mulus hingga Barcelona mengonfirmasi bahwa dia tidak akan lagi kembali ke Camp Nou.

"Meskipun FC Barcelona dan Lionel Messi telah mencapai kesepakatan dan niat yang jelas dari kedua belah pihak untuk menandatangani kontrak baru hari ini, tetapi itu tidak dapat terjadi karena kendala keuangan dan struktural (peraturan Liga Spanyol)," ungkap Barcelona di situs resmi mereka pada Jumat.

Baca Juga:Profil Jack Grealish, Calon Pemain Man City yang Pecahkan Rekor Transfer Liga Inggris

“Akibat situasi ini, Messi tidak akan bertahan di FC Barcelona. Kedua belah pihak sangat menyayangkan keinginan pemain dan klub pada akhirnya tidak akan terpenuhi."

"FC Barcelona dengan sepenuh hati mengucapkan terima kasih kepada pemain atas kontribusinya untuk kemajuan klub dan mendoakan yang terbaik untuk masa depan dalam kehidupan pribadi dan profesionalnya," tutup Barcelona.

Hingga saat ini, setidaknya ada dua klub yang diisukan mendekati dan 'hanya mampu' mengontrak Messi dengan kekuatan finansial mereka, yakni Paris Saint-Germain (PSG) dan Manchester City.

Dengan Pep Guardiola sebagai pelatih The Citizens, Messi mungkin akan kembali merasakan mengangkat trofi Liga Champions.

Maklum saja, Pep Guardiola belum pernah memenangkan Liga Champions sebagai pelatih tanpa Messi dan mungkin kedatangan mantan pemain asuhannya itu bisa mewujudkan hal tersebut.

Baca Juga:Potret Neymar dengan Perut Buncitnya Viral, Fans Khawatir Kariernya Habis

Messi juga mempunyai peluang besar menjuarai trofi Liga Premier Inggris, dengan Manchester City saat ini dinilai memiliki skuad terbaik di Inggris.

Namun, Manchester City baru saja menghabiskan dana 130 juta poundsterling (sekitar Rp2,60 triliun) untuk memboyong Jack Grealish dari Aston Villa. Grealish juga kini jadi nomor 10 baru di City, yang merupakan nomor ikonik dari Messi.

Apakah Manchester City bakal mencabut nomor 10 dari Gralish demi memboyong Messi dan memberinya nomor punggung 10? Patut dinantikan.

Meski Manchester City punya dukungan finansial yang kuat dari City Football Group milik Sheikh Mansour. Namun, mereka perlu waspada karena regulasi Financial Fair Play dari UEFA akan selalu mengintainya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini