SuaraBatam.id - Seorang pria yang identitasnya belum diketahui melakukan aksi bunuh diri dengan melompat dari Jembatan 1 Barelang di Kota Batam pada Minggu, 30 Juni 2024, sekitar pukul 02.00 dini hari.
Peristiwa ini disaksikan oleh dua orang pengunjung yang berada di sekitar lokasi. Berdasarkan saksi, sebelum melompat, pria tersebut terlihat galau dan sempat memegang kepala selama beberapa menit, sambil tidak lepas dari ponselnya. Belum diketahui apa yang ada dalam pikirannya atau masalah apa yang dihadapinya.
Kapolsek Sagulung, Iptu Donald Tambunan, mengonfirmasi kejadian tersebut.
"Benar ada peristiwa tersebut, saat ini tim SAR gabungan sedang mencari korban yang melompat dari Jembatan 1," ujar Iptu Donald dilansir dari batamnews pada Minggu pagi, 30 Juni 2024.
Berdasarkan keterangan saksi mata, korban terlihat mengenakan baju dan topi hitam sambil memainkan ponsel sebelum melompat. Saksi melihat pria tersebut keluar melewati pagar berduri pembatas jembatan dan langsung terjun.
"Saat korban terjun, saksi melihat tubuhnya mengapung dan terbawa arus," ungkap Iptu Donald.
Tim SAR gabungan masih mencari jasad korban, sementara polisi menyelidiki motif di balik aksi nekat tersebut. Mereka juga mencari kendaraan dan barang-barang milik korban di sekitar tempat kejadian untuk membantu penyelidikan.
Catatan Redaksi: Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecenderungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Kontroversi Grok AI dan Ancaman Kekerasan Berbasis Gender di Ruang Digital
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar