SuaraBatam.id - Kementerian Agama (Kemenag) Kepulauan Riau (Kepri) melalui Satgas Halal terus menyosialisasikan program sertifikat halal gratis kepada pelaku usaha mikro dan kecil (UMKM).
Sekretaris Satgas Halal Kepri, Titik Hindon, menyatakan bahwa salah satu kriterianya adalah tidak menggunakan bahan kritis yang berasal dari daging, karena asal-usul dan cara penyembelihan daging sapi atau ayam harus memenuhi syariat Islam agar dianggap halal.
"Perlunya sertifikasi halal karena daging yang tidak dipotong sesuai syariat Islam akan memiliki tingkat higienis yang berbeda," jelas Titik di Tanjungpinang, Kepri, dikutip dari Antara.
Titik menyebutkan bahwa pada tahun 2023, total ada 13 ribu UMKM di Kepri yang mendapatkan sertifikat halal gratis dari target kuota 8.188. Namun, untuk tahun 2024, pendataan masih dilakukan di tujuh kabupaten/kota di Kepri.
Baca Juga: Waspada! Gerombolan Pemuda Bersenjata Tajam Resahkan Warga Batam, Beraksi Arah Kepri Mall
Berikut adalah kriteria dan cara mendapatkan sertifikat halal gratis untuk UMKM di Kepri:
Kriteria:
- Tidak menggunakan bahan kritis seperti daging sapi atau ayam yang harus dipastikan asal, cara, dan tempat penyembelihannya halal dan sesuai syariat Islam.
- Telah beroperasi minimal 1 tahun.
- Memiliki nomor induk berusaha (NIB).
- Memiliki omzet maksimal Rp500 juta per tahun.
- Memiliki maksimal 1 outlet usaha.
Cara Mendapatkan:
- Daftar online melalui website ptsp.halal.go.id.
- Siapkan data seperti KTP, produk halal, dan NIB.
- Gunakan pendamping halal yang disediakan untuk membantu proses pengurusan sertifikat halal.
- Ikuti tutorial di website ptsp.halal.go.id untuk panduan lebih lengkap.
Berita Terkait
-
Kawal Haji 2025, Itjen Kemenag Fokus Pengawasan Risiko Penyelenggaraan Haji
-
Jadwal Sidang Isbat Idul Fitri 2025, Begini Cara Pemerintah Tetapkan 1 Syawal 1446 Hijriah
-
Selain Susun Kurikulum, Kemenag Juga Bertugas Rekrut Guru Keagamaan untuk Sekolah Rakyat
-
Gus Ipul Gandeng Kemenag Susun Kurikulum Pendidikan Karakter untuk Sekolah Rakyat
-
Tarekat Ana Loloa Ubah Rukun Islam Jadi 11, Kemenag Kirim Tim Khusus ke Maros
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
Pilihan
-
Biasa Blak-blakan, Ahok Takut Bicara soal BBM Oplosan Pertamina: Ada yang Saya Enggak Bisa Ngomong
-
Catat Lur! Kedubes Kerajaan Arab Saudi dan Pemkot Solo Akan Gelar Buka Bersama Sepanjang 2,7 Kilometer
-
BYD M6 dan Denza D9 Jadi Mobil Listrik Terlaris di Indonesia pada Februari
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
Terkini
-
Lonjakan Permintaan, Penerbangan BIM-Batam Ditambah untuk Mudik Lebaran
-
Jadwal Berbuka Puasa dan Imsakiyah di Batam 13 Maret 2025
-
Sidak Minyak Kita di Natuna, Benarkah Tak Sesuai Standar?
-
Kronologi Penangkapan Briptu SS di Batam, Terlibat Jaringan Narkoba Internasional Jalur 'Golden Tree Angle'
-
Kapan Lagi Buka Bareng BRI Festival 2025 Siap Hadirkan Kuliner, Musik, dan Kebersamaan di GBK Senayan