SuaraBatam.id - Kepri dihadapkan pada tantangan besar dalam menampung lulusan SMP di tahun 2024. Diperkirakan 6.000 siswa tidak akan tertampung di SMA atau SMK negeri karena keterbatasan daya tampung.
Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kepri, Andi Agung, pada Rabu (22/5/2024).
"Data menunjukkan 35.766 siswa lulus SMP, namun daya tampung SMA hanya 19.272 dan SMK 11.951. Sekitar 6.000 siswa diprediksikan harus melanjutkan ke sekolah swasta," jelas Andi dilansir dari Batamnews--jaringan suara.com.
Bintan, Karimun, dan Batam menjadi daerah terparah dengan perkiraan siswa yang tidak tertampung di sekolah negeri terbanyak.
Baca Juga: Goey Taufik Jadi Tersangka Kasus Korupsi Pemukiman di Tanjungpinang
"Prediksi kami menunjukkan bahwa siswa yang akan masuk sekolah swasta di Bintan sebanyak 376 siswa, di Karimun 253 siswa, dan yang paling banyak di Batam. Daya tampung di Batam hanya 14.828, sementara jumlah lulusan mencapai 20.560. Jadi, banyak siswa yang akan masuk ke sekolah swasta," katanya.
Sementara itu, daerah lain seperti Tanjungpinang masih memiliki sisa daya tampung.
"Di Tanjungpinang, misalnya, masih tersedia 557 bangku kosong," tambah Andi.
Kondisi ini serupa dengan tahun sebelumnya, di mana sekitar 5.800 siswa harus melanjutkan ke SMA/SMK swasta.
Baca Juga: Klarifikasi PT Srimas Terkait Laporan Dugaan Penipuan dan Penggelapan Kavling di Batam
Berita Terkait
-
Spektakuler! Puncak Acara Makrab Agasthya Veintisia di Grha Sarina Vidi
-
Wow! SMA Negeri 1 Purwakarta Kunjungi Universitas Brawijaya di Malang
-
Viral Momen Makan Siang Gratis Core Versi Anak SMA, Ada yang Girang Banget Sampai Bikin Pantun
-
Siswa SMA Tertawa Review Menu Makan Bergizi Gratis sampai Joget Oke Gas: Ada Buncis, Kornet..
-
Gacor! Menjelajahi Gunung Bromo dengan Mobil Jeep Bareng Agasthya Veintisia
Terpopuler
- Jairo Riedewald: Saya Tidak Bisa...
- Jairo Riedewald: Saya Cuma Kelinci Percobaan
- Gibran Disebut Ikut Selamatkan Warga Los Angeles saat Kebakaran, Netizen: Nyelamatin IPK Aja Nggak Bisa
- Thom Haye Bicara Potensi Dilatih Patrick Kluivert: Sulit...
- Patrick Kluivert: Mees Hilgers, Calvin Verdonk, dan Jay Idzes
Pilihan
-
5 Pemain Keturunan Belanda yang Paling Menyita Perhatian di Liga Indonesia
-
Hino Keluhkan Banjir Truk China di Indonesia
-
Manajer Pastikan Arlyansyah dan Figo Dennis Tetap di PSIM Yogyakarta
-
Sadis! Rekonstruksi Tawuran Geng di Pontianak, Usus Remaja Terburai Disabet Celurit 180 cm
-
Cara WNI Pindah Kewarganegaraan Jepang, Ternyata Tidak Serumit Itu!
Terkini
-
Longsor di Batam, 13 Orang Dievakuasi, 4 Masih Dicari
-
Konsultan Keamanan Siber: Tak Ada Serangan Siber Ransomware pada Sistem Perbankan BRI
-
Membongkar Hoax Ransomware yang Dikaitkan dengan BRI
-
BRI Menjamin Keamanan Data dan Dana, Transaksi Tetap Normal
-
Natal Romantis di Batam? Ada Paket Lengkap di Hotel Santika!