Scroll untuk membaca artikel
Eliza Gusmeri
Kamis, 16 Mei 2024 | 11:26 WIB
Ilustrasi bunuh diri. (Shutterstock)

SuaraBatam.id - Tragedi mendalam menimpa seorang pemuda berusia 20 tahun di Batam bernama Muhammad Mahadi Sy. Pada Sabtu malam (11/5), ia dikabarkan mengakhiri hidupnya dengan melompat dari Jembatan Barelang.

Kabar itu meninggalkan rasa pilu bagi keluarga dan kerabat. Setelah dua hari pencarian yang menegangkan, tim SAR gabungan akhirnya menemukan jasad Muhammad Mahadi Sy di perairan Pulau Kasu.

"Setelah diperiksa lebih lanjut oleh tim forensik dan keluarga korban, dapat dipastikan bahwa jenazah tersebut merupakan Muhammad Mahadi Sy (20), pemuda yang melompat dari Jembatan Barelang pada hari Sabtu 11 Mei 2024 pukul 22:10 WIB," kata Kepala Basarnas Tanjungpinang Slamet Riyadi dalam keterangan yang diterima di Batam, dilansir dari Antara, Kamis 16 Mei 2024.

Baca juga:

Jefridin Hamid Maju Jadi Calon Wakil Wali Kota Batam Berdampingan dengan Marlin Agustina

Tanpa Perlawanan, Belasan Rumah Liar di Baloi Diratakan Alat Berat untuk Pelebaran Jalan

Jenazah kemudian dievakuasi ke RS Elizabeth Lubukbaja untuk pemeriksaan lebih lanjut. Upaya pencarian yang melibatkan berbagai pihak, termasuk Basarnas, TNI AL, dan Brimob, akhirnya membuahkan hasil.

Menurut keterangan saksi, Muhammad Mahadi Sy terlihat sendirian di atas jembatan sebelum nekat melompat. Ia sempat meminjam ponsel saksi untuk menelepon keluarga, namun kemudian melompat dan meninggalkan sandalnya di atas jembatan.

Kepergiannya yang tragis ini masih diselimuti misteri, dan motif di balik peristiwa  tersebut masih belum diketahui secara pasti.

Catatan Redaksi: Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecenderungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.

Load More