SuaraBatam.id - Masa pendaftaran Program BRI Fellowship Journalism tinggal menyisakan beberapa hari lagi. Tepatnya hingga 9 Desember 2023, menjadi kesempatan berharga bagi jurnalis terbaik tanah air yang ingin melanjutkan pendidikan ke jenjang lebih tinggi masih dapat melakukan pendaftaran untuk mendapatkan .
Seperti diketahui, program yang dikenal dengan nama Beasiswa Jurnalis Cerdas sejak 2013 dan 2018 ini telah memasuki batch 5. Di tahun ini, program yang juga merupakan bagian dari Corporate Social Responsibility (CSR) BRI Peduli ini menyediakan 50 beasiswa S2 bagi para jurnalis.
Wakil Direktur Utama BRI Catur Budi Harto mengatakan bahwa BRI yang telah lama bekerja sama dengan media, terus berupaya memberi apresiasi dalam bentuk peningkatan kualitas jurnalis Indonesia. Di samping itu, Agus juga berharap program ini menjadi kolaborasi BRI dengan media dalam menggaungkan informasi yang benar dan terukur kepada publik.
“Dengan penyelenggaraan BRI Fellowship Journalism 2024 ini, diharapkan dapat menjadi ruang pengembangan kompetensi bagi insan media dalam memberi makna Indonesia,” ucapnya.
Baca Juga: Ini 5 Desa Paling BRILIAN yang Terima Penghargaan di Puncak Malam Nugraha Karya 2022
Tema besar yang diangkat pada BRI Fellowship Journalism 2024 ini adalah “Memberi Makna Indonesia”. Dengan tema ini juga diharapkan tulisan para jurnalis secara tidak langsung dapat memberikan kontribusi dalam membangun semangat positif untuk menggerakan ekonomi nasional khususnya di antara sektor UMKM.
“Terlebih saat ini BRI merupakan lembaga keuangan milik pemerintah yang sedang menggalakkan pemberdayaan UMKM secara nasional,” lanjutnya.
Adapun sejumlah syarat yang ditetapkan dalam program ini adalah jurnalis Aktif di perusahaan media yang telah diverifikasi Dewan Pers dengan minimal memiliki Sertifikat Kompetensi sebagai Wartawan Muda. Serta berusia maksimal 45 tahun pada 31 Desember 2023. Peserta juga harus mengirimkan seluruh persyaratan pendaftaran ke laman resmi bri.co.id/fellowshipjournalism.
Sementara itu, untuk dapat mendaftar BRI Fellowship Journalism 2024, peserta juga diwajibkan mengikuti kompetisi jurnalistik, BRI Write Fest. Adapun informasi mengenai kompetisi tersebut peserta dapat mengakses melalui website bri.co.id/briwritefest.
Berikut adalah jadwal program BRI Fellowship Journalism 2024:
Baca Juga: Desa Brilian, Program Inkubasi Desa untuk Hasilkan Role Model dalam Pengembangan Desa
- Periode Pendaftaran: 17 Oktober 2023 – 9 Desember 2023
- Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi: 20 Desember 2023
- Hasil Psikotest & Wawancara: Januari 2024
- Journalist on Site: Februari – Maret 2024
- Pengumuman Peraih Beasiswa S2: April 2024
Berita Terkait
-
Malut United, Stadion Kie Raha dan Kembalinya Tanah Legenda Sepak Bola
-
Bigmatch BRI Liga 1: Persija Pede Gebuk Persebaya di Gelora Bung Tomo
-
BRI Berikan Diskon Spesial Layanan Kesehatan di RS Ari Canti Ubud
-
Gebyar Ultah Indosat, Beli Kuota IM3 Murah Meriah via BRImo!
-
Meski Akui Kualitas Persija, Paul Munster Tak Beri Motivasi untuk Persebaya
Tag
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024
-
Melestarikan Mangrove, Mengangkat Ekonomi: Perjuangan Gari di Kampung Tua Bakau Serip, Desa Binaan Astra