SuaraBatam.id - Sebanyak 20 unit armada kapal roro akan beroperasi menjelang Natal 2023 dan Tahun Baru 2024. PT Angkutan Sungai dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry Batam menyiapkan sebagai antisipasi lonjakan penumpang di Pelabuhan Roro Telaga Punggur, Kota Batam, Kepulauan Riau.
"Kami menyiapkan 14 kapal milik ASDP dan enam milik JN (Jembatan Nusantara) Ferry," ujar General Manager PT ASDP Batam Nana Sutisna saat dihubungi di Batam Kepulauan Riau, Senin.
Menurutnya lonjakan jumlah penumpang sekitar lima persen dari tahun sebelumnya. Pada hari biasa, kapal yang beroperasi sebanyak 13 unit.
Lonjakan penumpang di Pelabuhan Roro Telaga Punggur meningkat pada satu minggu menjelang perayaan natal.
"Tentunya kami akan memastikan kesiapan armada kapal untuk melayani masyarakat, dan mempersiapkan pelayanan yang optimal saat momen nataru nanti," kata dia.
Untuk jalur pelayaran yang akan dilayani nantinya yakni, Telaga Punggur - Tanjung Uban, Telaga Punggur - Kuala Tungkal (Jambi) dan Telaga Punggur - Sei Selari (Riau).
Untuk tiket perjalan kata dia, ASDP masih menerapkan sistem tiket cashless atau sistem pembayaran tanpa uang tunai.
Pihaknya juga memberikan kemudahan kepada calon penumpang untuk mendapatkan nomor antrian melalui layanan pesan aplikasi yang sudah disediakan.
"Penerapan ini sudah dilakukan sebelumnya agar bisa mengurai antrian panjang nantinya, dan mempermudah calon penumpang mengetahui jadwal keberangkatan," katanya.
Tag
Berita Terkait
-
4 WNA Jadi Tersangka Kasus Kebakaran Kapal PT ASL Shipyard di Batam
-
Puncak Arus Balik Mudik Nataru 2025 di Pelabuhan Feri Bastiong
-
Belasan Nyawa Melayang di Galangan Kapal PT ASL Shipyard: Kelalaian atau Musibah?
-
Rentetan Kecelakaan Kerja di Galangan PT ASL Shipyard Kembali Terjadi, Polisi Turun Tangan
-
Wajah Baru Planetarium Jakarta, Destinasi Edukasi Favorit di Libur Nataru
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya