SuaraBatam.id - Aktor dan penyanyi idola K-pop Hwang Min-hyun, juga dikenal sebagai Minhyun, merasa gugup untuk tampil seorang diri di depan penggemarnya di Indonesia pada malam ini.
Dia akan memberikan mini konser solo pertamanya dengan tema "UNVEIL" di The Kasablanka Hall di Jakarta.
Ini menjadi penampilan pertamanya sebagai solois di depan penggemarnya di Indonesia setelah sebelumnya bergabung dengan rekan-rekannya di grup idola K-pop NU'EST di tanah air.
"Kalau dulu kan datangnya ramai-ramai ya, kalau kali ini datangnya sendiri jadi agak deg-degan juga nih. Tapi aku tahu betul bahwa ada dukungan luar biasa dari Hwangdo (nama penggemar Minhyun)," kata dia dalam konferensi pers di Jakarta, dikutip dari Antara Sabtu.
Aktor dalam drama "My Lovely Liar" itu kemudian berbicara tentang tema mini konser solonya, "UNVEIL", yang dia katakan ingin menunjukkan sesuatu yang baru kepada penggemarnya.
"UNVEIL ini membuka sesuatu, ingin memperlihatkan sesuatu yang baru bagi para penggemar melalui mini konser ini," tutur dia.
Hwang Min-hyun dijadwalkan untuk memulai mini konser solonya di Indonesia sekitar pukul 18.30 WIB.
Sebelumnya, dia berbicara dalam sebuah video bahwa ia menyiapkan banyak penampilan yang akan menarik perhatian mereka.
"Nantikan kedatanganku ya. Aku kangen kalian," kata dia.
Baca Juga: 6 Idol K-Pop Cewek yang Punya Julukan Sunshine, Senyumnya Selalu Cerah
Dia pernah menyapa secara langsung para penggemarnya secara pada tahun 2019 kala tampil bersama grup NU'EST dalam konser bertema "Segno" dan menjadi penampil dalam sebuah festival musik di tahun yang sama.
Pada Februari 2023, dia merilis album mini pertama berjudul "Truth or Lie" untuk menunjukkan berbagai sisi dirinya yang belum pernah ditunjukkan kepada siapapun.
"Truth or Lie" terdiri atas enam lagu, yakni "Hidden Side" sebagai lagu utama, Honest", "Crossword", "Perfect Type", "Smile", dan "Cube".
Berita Terkait
-
Cara Unik Mahsuri Perkenalkan Saus Sachet di Konser Kerlap Kerlip Festival 2025
-
NCTzen Merapat! Ini Daftar Harga Tiket Konser Solo Taeyong NCT di Jakarta
-
Siap-Siap! Korea 360 Mulai Kirim E-Ticket Gratis Konser HUG K-Pop Concert
-
Ultraverse Festival 2026 Hadirkan 12 Musisi di 3 Panggung dengan Dukungan XL Ultra 5G+
-
Rain Dikritik Usai Ngambek Gegara Penonton Singapura Tak Antusias
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik
-
BGN Minta Mitra dan Yayasan Peduli Terhadap Siswa-siswi Penerima Manfaat
-
Pejabat Utama dan Kapolres di Polda Kepri Dimutasi, Berikut Namanya
-
Anggota Polisi di Kepri Jalani Sidang Etik usai Diduga Aniaya Pacar