SuaraBatam.id - Maliq & D'essentials menutup kemeriahan Bajafash 2023 di hari pertama. Angga dan Rivani sang vokalis memukau penonton, bernyanyi dan menari bersama di konser yang selenggarakan di Eco Edu Park Panbil Batam, 28 Juli 2023.
Penampilan perdana Maliq dibuka dengan lagu 'Dia'. Dilanjutkan beberapa lagu yang dibawakan hampir nonstop selama 1 jam.
Iringan musik Maliq diikuti peragaan busana dari Corrie Kastubi. Sesekali Angga dan Rivani maju ke depan mendekati penonton yang tampak menari-nari menggaungkan lagu-lagu mereka.
Terutama saat band ini membawakan lagu untittled dan satu lagu dari Dewa 19 Kucinta Kau dan Dia.
Baca Juga: Breaking News: Terancam Digusur, Gugatan Warga Sei Nayon Batam ke PT Harmoni Mas Ditolak PN
Suasana tetap riuh hingga Maliq & D'essentials mengakhiri penampilan perdana di Batam sekitar pukul 11.00 WIB.
Sebelum Maliq sederetan band sudah tampil sejak sore hari. Seperti Second Brain, Tanayu, Sumi Wen and Tengku Ryo, Linghtcraft, Littlefingers, Rudy Djoe dan Rio Moreno.
Sementara pada hari kedua konser ditutup dengan penampilan artis dari Malaysia Sheila Majid yang sebelumnya juga menampilkan Kangakubawa, Roadroots, Sumi Wen and Tengku Rio, Flatnine quinte ft Cheppy Soekardi, Dua Empat dan Soukma Ft Weixiang Tan.
Event Bajafash sempat dihadiri oleh Menteri Pariwisata Ekonomi Kreatif, Sandiaga Uno saat kunjungannya ke Batam.
Setelah melihat acara tersebut, Sandiaga menilai Bajafash adalah event berkelas Internasional yang bisa dijadikan acara unggulan di Indonesia.
Dia juga mengupayakan Bajafash masuk agenda Nasional atau sebagai acara tahunan di Batam.
Berita Terkait
-
Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Tembus Rp17 Jutaan, ke Jepang Cuma Rp5 Juta
-
Rp17 Juta untuk Tiket Pesawat Domestik? Pemudik Meradang Lihat Harga Pasca Lebaran
-
Geleng-Geleng Kepala, Tiket Medan-Batam Lebih Mahal dari Terbang ke Eropa: Nyaris Rp18 Juta
-
Harga Tiket Pesawat Medan-Batam Nyaris Rp18 Juta Sekali Penerbangan
-
Hadapi Perang Tarif Amerika Serikat, Ini Strategi BP Batam
Tag
Terpopuler
- Pamer Hampers Lebaran dari Letkol Teddy, Irfan Hakim Banjir Kritikan: Tolong Jaga Hati Rakyat
- Kekayaan Menakjubkan Lucky Hakim, Bupati Indramayu yang Kena Sentil Dedi Mulyadi
- Jairo Riedewald Belum Jelas, Pemain Keturunan Indonesia Ini Lebih Mudah Diproses Naturalisasi
- Jualan Sepi usai Mualaf, Ruben Onsu Disarankan Minta Tolong ke Sarwendah
- Bak Trio Ridho-Idzes-Hubner, Timnas Indonesia U-17 Punya 3 Bek Solid
Pilihan
-
Solusi Pinjaman Syariah Tanpa Riba, Tenor Panjang dan Plafon Sampai Rp150 Juta!
-
Dear Petinggi BEI, IHSG Memang Rapuh dan Keropos!
-
Harga Emas Antam Berbalik Lompat Tinggi Rp23.000 Hari Ini, Jadi Rp1.777.000/Gram
-
Wall Street Keok, IHSG Diprediksi Melemah Imbas Perang Dagang Trump vs Xi Jinping
-
Megawati dan Prabowo Subianto Akhirnya Bertemu, Begini Respon Jokowi
Terkini
-
Jadwal Imsakiyah Batam Hari Ini, Berikut Tips Berbuka Sehat Agar Puasa Lancar
-
Longsor Parah Lumpuhkan Akses ke Pelabuhan Utama Lingga, Warga Minta PU Segera Perbaiki Jalan
-
Meutya Hafid Sebut iPhone 16 Lolos Sertifikasi, AirTag Segera Diproduksi di Batam
-
200 Rumah di Lingga Dibekali Panel Surya untuk Perluas Akses Listrik, Kapan Direalisasi?
-
Waspadai Modus Penipuan Jelang Lebaran di Batam, Ini Tips Agar Tak Jadi Korban