SuaraBatam.id - Aliansi Jurnalis Independen (AJI) Kota Batam mengikuti pelatihan UI/UX Design selama dua hari, Kamis hingga Jumat, 13-14 Juli 2023 di Nongsa Digital Park Batam. Pelatihan ini merupakan kerja sama AJI Batam dengan Infinite Learning.
Head of UI/UX Design Infinite Learning Batam, Sri Andeani, menilai pelatihan ini punya korelasi untuk jurnalis agar paham kegunaan UI/UX dalam dunia digital.
"Karena era digital semakin meningkat, media juga harus beralih ke media digital. UI/UX design merupakan salah satu aspek penting dalam bidang jurnalistik untuk memaksimalkan user experience dan meningkatkan aksesibilitas informasi," kata Sri, Kamis, 12 Juli 2023.
Dengan memahami UI, setidaknya jurnalis punya wawasan baru bahwa UI yang baik harus mencakup visual yang memikat, mudah dinavigasi, serta menarik untuk pembaca.
Baca Juga: Telkomsel Awards 2023 Siap Digelar, Penghargaan Bagi Talenta Kreatif Favorit
"Dengan memahami UI/UX design memungkinkan jurnalis untuk menyampaikan berita secara efektif, memastikan perhatian pembaca dan membangun kepercayaan melalui platform digital, serta memastikan dampak jurnalistik tetap terjaga di era digital," kata dia.
Pelatihan yang dilaksanakan selama dua hari ini nantinya akan dimentori oleh para profesional dari Nongsa Digital Park, yakni Sri Andeani, Sarif Hidayatullah, Hasan Harahap.
Sementara itu, Ketua AJI Batam, Fiska Juanda, menyambut baik kolaborasi antara Nongsa Digital Park dan AJI Batam dalam menggelar pelatihan ini.
Menurutnya, perkembangan dunia digital semakin canggih dari hari ke hari. Oleh karena itu, sebagai jurnalis, penting untuk memperbarui pemahaman dalam dunia digital.
"Jurnalis harus terus meningkatkan wawasan dalam era digital. AJI selalu berupaya menyelenggarakan pelatihan berkualitas bagi jurnalis agar tetap berada di garis depan perkembangan zaman," kata dia.
Baca Juga: Tampilkan Inovasi Terbaru dalam Transformasi Digital, DTICX 2023 Siap Digelar Juli 2023
Ia berharap pelatihan ini akan memberikan dampak positif bagi jurnalis dalam menjalankan tugas-tugas jurnalistik mereka. (*)
Berita Terkait
-
Tanda Tangan Digital Bisa jadi Pilihan Pegawai ASN dan BUMN saat WFA
-
Bank Mega Syariah Incar Transaksi Digital saat Lebaran
-
Tren Belanja Halal di Era Digital: Memastikan Kehalalan Ayam dan Daging dari Bahan Baku hingga Pengiriman
-
Era Digital, UMKM Indonesia Masih Alami Kesulitan dalam Pencatatan Keuangan
-
Standard Chartered Indonesia Kembangkan Sistem Transaksi Digital Solusi Bangun Beton
Terpopuler
- Dukung Penyidik Tahan Nikita Mirzani, Pakar Justru Heran dengan Dokter Reza Gladys: Kok Bisa...
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Ifan Seventeen Tiba-Tiba Jadi Dirut PFN, Pandji Pragiwaksono Respons dengan Dua Kata Menohok
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
- Hotman Paris Skakmat Fidaus Oiwobo, Ketahuan Bohong Soal Keturunan Sultan Bima
Pilihan
-
Saham BJBR Anjlok, Aksi Jual Marak Usai Dirut dan Corsec Terjerat Korupsi Dana Iklan Bank BJB
-
Owner Wong Solo Grup Laporkan Pengusaha Asal Bekasi dalam Kasus Penipuan Investasi
-
Sosok Widi Hartoto Corsec Bank BJB Tersangka Kasus Korupsi Iklan, Punya Harta Miliaran Rupiah
-
Kembali Difitnah Soal Kirim Utusan ke PDIP, Jokowi: Diam dan Senyumin Aja
-
Driver Ojol Dapat 'Tunjangan Hari Raya (THR)' 2025, Ini Kriteria dan Syaratnya
Terkini
-
Mengenal Sosok Wakapolda Kepri Baru Anom Wibowo, Pernah Diperiksa sebagai Saksi Kasus Firli Bahuri
-
Jadwal Berbuka Puasa dan Imsakiyah di Batam Jumat, 14 Maret 2025
-
Rotasi Besar-besaran di Polda Kepri! Siapa Saja yang Kena Mutasi?
-
Tiket Gratis Pelni di Batam Masih Tersedia, Begini Cara Mendapatkannya
-
Ini Daftar Lengkap 7 Deputi BP Batam yang Baru Dilantik dan Tugas Mereka