SuaraBatam.id - Pedangdut Dewi Perssik terlibat perseteruan dengan wanita yang diduga fans fanatik Lesti Kejora. Hal itu berawal dari Dewi Perssik yang belakangan kerap menyoroti pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar.
Merasa tak terima dengan fans Lesti Kejora, Dewi Perssik pun menggelar sayembara berhadiah Rp100 juta bagi yang bisa menemukan sosok ibu yang menghinanya jual diri.
Diketahui sebelumnya, Dewi Perssik mengunggah klip yang memperlihatkan seorang ibu-ibu menghinanya dengan sebutan lonte, sundal, germo hingga mbalon (melacur).
Dewi Perssik dan keluarga berniat mencarinya sampai ketemu dengan membuat sayembara berhadiah fantastis.
"Tolong info keberadan orang ini ya, guys. Rp100 juta yang nemu. Tolong sebarkan. Kita sama-sama pertanggung jawabkan," tulis Dewi Perssik dikutip dari kanal YouTube pribadinya, Sabtu (29/10/2022).
Dalam video yang dirilis, Dewi Perssik kembali menunjukkan klip yang berhasil membuatnya geram.
"Dia bicara bahwa saya adalah balon, lonte. Dia harus bisa membuktikan kalau saya memang perempuan seperti itu," kata pedangdut yang akrab disapa DP itu.
Dewi Perssik menegaskan akan mencari ibu tersebut ke mana pun sampai ketemu untuk diperkarakan atas pelanggaran UU ITE.
"Ibu hati-hati ya bu, kamu saya cari, ke mana pun akan saya cari. Kamu kalau ngomong harus didasari dengan bukti," kata DP setengah memakai bahasa Madura.
Kalau misal kamu tidak ada buktinya, kalau saya itu ngelonte, jual diri, ingat ya bu, omongan kamu itu, pertanggungjawaban. Ingat undang-undang ITE, saya itu tidak kenal sama kamu," lanjutnya.
Dewi Perssik belakangan tengah berseteru dengan fans Lesti Kejora karena komentarnya terkait kasus dugaan KDRT yang dilakukan Rizky Billar. DP mengaku kecewa Lesti mencabut laporannya.
Berita Terkait
-
Terungkap Tetangga yang Viral Ngomel ke Rizky Billar Ternyata Dikenal Toxic
-
Baru Terungkap! 5 Artis yang Dekat dengan Rizky Billar hingga Ditinggal Nikah
-
Khodamnya Keluar, Cak! Dewi Perssik Gertak Fans Leslar Pakai Bahasa Madura
-
Indra Tarigan, Pengacara Gondrong yang Simpan Rizky Billar Dilabrak Satria Mulia
-
Makin Memanas, Dewi Perssik Sewot Dituding Iri dengan Kehidupan Lesti Kejora
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
-
7 Rekomendasi HP Baterai Jumbo Paling Murah di Bawah Rp3 Juta, Aman untuk Gaming
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
Terkini
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen
-
Wakil Kepala BGN Ingatkan Pihak Terkait MBG Bekerja Sama dengan Baik