Scroll untuk membaca artikel
Eliza Gusmeri
Kamis, 20 Oktober 2022 | 08:00 WIB
Fakta Decibel (Instagram/@mindmark.movie)

5. Karakter Jung Sang Hoon, Park Byung Eun, dan lainnya

Film Decibel juga bertabur aktor berbakat lainnya termasuk Jung Sang Hoon yang akan memerankan Oh Dae Oh.

Dia adalah reporter yang bekerja sama dengan Kang Do Young (Kim Rae Won) untuk menghentikan bom suara.

Meski dia adalah warga sipil, dia mengikuti militer dengan cermat dan punya sikap seperti tentara.

Baca Juga: 5 Fakta Decibel, Film yang Dibanjiri Artis Muda Korea

Tahun 2022 ini, Jung Sang Hoon tampil di drama Again My Life dan Becoming Witch.

Park Byung Eun memerankan Cha Young Han, anggota Komando Dukungan Keamanan Pertahanan yang berusaha mengungkap kebenaran di balik serangan terorisme. Park Byung Eun terbaru membintangi film Seobok, drama Eve dan akan bergabung dengan The Bequeathed.

Lee Sang Hee akan berperan menjadi istri dari komandan kedua yang menjabat perwira senior dari regu Explosive Ordnance Disposal (EOD).

Tahun 2022 ini, dia tampil di drama All of Us Are Dead, Juvenile Justice, dan May It Please the Court.

Sementara itu, Jo Dal Hwan yang baru-baru ini membintangi drama Why Her? akan berperan sebagai perwira senior Angkatan Laut.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Drama Genre Romansa yang Dibintangi Lee Jong Suk

Dia kerap membuat suasana di kapal selam menjadi menyenangkan karena kepribadiannya yang ceria.

Load More