SuaraBatam.id - Kepulauan Riau (Kepri) masuk dalam daftar provinsi paling bahagia urutan 6 berdasarkan survei yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik (BPS).
Menurut Gubernur Kepri Ansar Ahmad terdapat beberapa faktor pendukung dalam penilaian yang dilakukan BPS sehingga Kepri masuk dalam daftar provinsi paling bahagia, di antaranya sisi keamanan, sisi ketersediaan fasilitas publik, serta menekan angka kriminalitas.
"Ya kita senang, masyarakat di Kepri ini dari sisi keamanan, ketertiban, ketentraman dari sisi moderasi, sisi ketersediaan fasilitas hiburan sudah di pandang memadai," kata Gubernur Ansar dikutip dari Antara, Selasa (27/9/2022).
Lebih lanjut Ansar menyebutkan Pemprov Kepri terus mendorong pengembangan ruang publik agar bisa dinikmati oleh masyarakat setempat.
"Seperti mini zoo, pusat main anak, pusat komunitas. Jadi masyarakat bisa berkreasi, beraktivitas, dan berinovasi," ujar dia.
Berdasarkan data yang dirilis BPS terdapat 10 provinsi paling bahagia di Indonesia, yaitu Maluku Utara, Kalimantan Utara, Maluku, Jambi, Sulawesi Utara, Kepri, Gorontalo, Papua Barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara.
Sementara itu terdapat 10 provinsi paling tidak bahagia, yaitu Banten, Bengkulu, Papua, NTB, Jawa Barat, NTT, Sumatera Utara, DKI Jakarta, Aceh, Sumatera Barat.
Alat ukur indeks kebahagiaan yang dilakukan BPS yaitu Survei Pengukuran Tingkat Kebahagiaan (SPTK) yang dilakukan setiap 3 tahun sekali melalui pengukuran terhadap kepuasan hidup, perasaan, dan makna hidup.
Indeks kebahagiaan Indonesia naik 0,8 persen menjadi 17,49 persen dibanding 2017. (Antara)
Berita Terkait
-
Perempuan di Kepri Berpeluang Jadi Panitia Pengawas Pemilu di Kecamatan
-
Dispar Optimis Angka Kunjungan Wisma di Kepri Capai 1 Juta Tahun Ini
-
Waspada Gelombang Tinggi 1 hingga 6 Meter, Termasuk di Perairan Kepri
-
Geng Remaja Bersenjata Tajam di Batam Diciduk usai Palak Anak Bawah Umur
-
Tekan Inflasi di Kepri, Pemprov Datangkan 0,5 ton Cabai Rawit dari Magelang
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Apakah Habis Pakai Cushion Perlu Pakai Bedak? Ini 5 Rekomendasi Cushion SPF 50
- 5 Rekomendasi HP RAM 8GB Rp1 Juta Terbaik yang Bisa Jadi Andalan di 2026
- 34 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 20 Januari: Sikat TOTY 115-117 dan 20.000 Gems
Pilihan
-
Rebut Hadiah Berlimpah! Tabungan Pesirah Bank Sumsel Babel Jadi Penggerak Potensi Daerah
-
ASEAN Para Games 2025: Nurfendi Persembahkan Emas Pertama untuk Indonesia
-
Perbedaan Jaring-jaring Kubus dan Balok, Lengkap dengan Gambar
-
Rupiah Loyo, Modal Asing Kabur Rp 27 Triliun Sejak Awal Tahun
-
Izin Tambang Emas Martabe Dicabut, Agincourt Resources Belum Terima Surat Resmi dari Pemerintah
Terkini
-
5 Mobil Kecil Bekas Murah, Hemat Biaya Operasional buat Pemula
-
Realisasi Investasi Batam Capai Rp69 T di 2025, Singapura Jadi Sumber Utama
-
Ekspedisi Jakarta Batam Terpercaya & Efisien | Harddies Cargo
-
Beasiswa untuk 1.100 Mahasiswa 7 Kampus Negeri Ternama, Batam Jadi Tujuan Belajar
-
Kapal di Karimun Diamankan, Ternyata Bawa Narkoba dan Kayu Tanpa Dokumen