SuaraBatam.id - Kepulauan Riau (Kepri) masuk dalam daftar provinsi paling bahagia urutan 6 berdasarkan survei yang dilakukan oleh Badan Pusat Statistik (BPS).
Menurut Gubernur Kepri Ansar Ahmad terdapat beberapa faktor pendukung dalam penilaian yang dilakukan BPS sehingga Kepri masuk dalam daftar provinsi paling bahagia, di antaranya sisi keamanan, sisi ketersediaan fasilitas publik, serta menekan angka kriminalitas.
"Ya kita senang, masyarakat di Kepri ini dari sisi keamanan, ketertiban, ketentraman dari sisi moderasi, sisi ketersediaan fasilitas hiburan sudah di pandang memadai," kata Gubernur Ansar dikutip dari Antara, Selasa (27/9/2022).
Lebih lanjut Ansar menyebutkan Pemprov Kepri terus mendorong pengembangan ruang publik agar bisa dinikmati oleh masyarakat setempat.
"Seperti mini zoo, pusat main anak, pusat komunitas. Jadi masyarakat bisa berkreasi, beraktivitas, dan berinovasi," ujar dia.
Berdasarkan data yang dirilis BPS terdapat 10 provinsi paling bahagia di Indonesia, yaitu Maluku Utara, Kalimantan Utara, Maluku, Jambi, Sulawesi Utara, Kepri, Gorontalo, Papua Barat, Sulawesi Tengah, Sulawesi Tenggara.
Sementara itu terdapat 10 provinsi paling tidak bahagia, yaitu Banten, Bengkulu, Papua, NTB, Jawa Barat, NTT, Sumatera Utara, DKI Jakarta, Aceh, Sumatera Barat.
Alat ukur indeks kebahagiaan yang dilakukan BPS yaitu Survei Pengukuran Tingkat Kebahagiaan (SPTK) yang dilakukan setiap 3 tahun sekali melalui pengukuran terhadap kepuasan hidup, perasaan, dan makna hidup.
Indeks kebahagiaan Indonesia naik 0,8 persen menjadi 17,49 persen dibanding 2017. (Antara)
Berita Terkait
-
Kemensos, BP Taskin, BPS dan Kementerian Terkait Sepakat Rumuskan Protokol Penggunaan Data Tunggal dari BPS
-
Ketimpangan Standar Hidup di Indonesia, DKI Jakarta Cetak Angka Tertinggi
-
Diupah Riki Rp1,1 Miliar, 3 WN India Pembawa Sabu 106 Kg di Kepri Kini Terancam Hukuman Mati
-
Lucky Hakim Sebut Indramayu Daerah Termiskin & Bupatinya Terkaya di Jabar, Cek Faktanya
-
Perekonomian Jakarta Triwulan III 2024 Melesat 4,93 Persen, Apa Pemicunya?
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
-
Disdikbud Samarinda Siap Beradaptasi dengan Kebijakan Zonasi PPDB 2025
-
Yusharto: Pemindahan IKN Jawab Ketimpangan dan Tingkatkan Keamanan Wilayah
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 3 Jutaan dengan Chipset Snapdragon, Terbaik November 2024
Terkini
-
Berapa Harga HP Infinix Smart 8 RAM 6?
-
Ibu di Batam Aniaya Anak Kandung Pakai Rantai Besi, Berawal dari Hal Sepele Ini
-
Progres Konstruksi Container Yard Batuampar, Green Port Pertama Segera Hadir di Batam
-
Berapa Harga Airpods Pro Asli Gen 2? Inilah Keunggulannya
-
16 Atlet Muaythai Batam Bertarung di Vitka Gym, Ajang Pemanasan Menuju Porkot 2024